Istri Bupati Garut Sampaikan Permintaan Maaf ke Masyarakat, KPU, dan Bawaslu

- 22 Mei 2023, 16:30 WIB
Aksi sawer uang yang dilakukan Ketua DPD Nasdem Garut, Diah Kurniasari di dalam kawasan perkantoran KPU Garut, Kamis, 10 Mei 2023
Aksi sawer uang yang dilakukan Ketua DPD Nasdem Garut, Diah Kurniasari di dalam kawasan perkantoran KPU Garut, Kamis, 10 Mei 2023 /kabar-priangan.com/DOK/

PRFMNEWS - Istri Bupati Garut Rudy Gunawan, Diah Kurniasari meminta maaf kepada masyarakat, jajaran Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Senin 22 Mei 2023.

Permintaan maaf Diah Kurniasari yang juga selaku Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Garut disampaikan atas aksinya menyawer uang usai mendaftarkan diri sebagai bakal calon anggota DPRD wilayah setempat.

Diah Kurniasari yang telah mendaftar sebagai bacaleg tersebut melakukan aksi sawer uang sambil naik dodombaan di lingkungan Kantor KPU Garut pada Kamis, 11 Mei 2023 lalu.

Baca Juga: Bawaslu Periksa Bacaleg yang Sawer Uang di Kantor KPU Garut

"Kami mohon maaf, kami tidak ada maksud, tetapi kejadian itu (menyawer uang di lingkungan Kantor KPU Garut) adalah spontanitas kami," kata Diah, dikutip prfmnews.id dari ANTARA.

Diah mengaku secara spontan melakukan hal itu karena diminta naik kesenian dodombaan yang dibawa para pendukungnya saat pendaftaran bakal caleg di Kantor KPU Garut.

"Spontanitas ngambil uang dari dompet, karena pikiran saya gitu, ya, (menyawer) kalau di tradisi seni dodombaan itu," ungkapnya.

Baca Juga: Bacaleg Sawer Uang Sambil Naik Dodombaan Usai Daftar di Kantor KPU Garut, Begini Kata Bawaslu

Sementara itu, Anggota Bawaslu Kabupaten Garut Ahmad Nurul Syahid menyampaikan, meski telah ada permohonan maaf secara langsung dari bacaleg bersangkutan, pihaknya tetap memproses perkara dugaan pelanggaran pemilu tersebut.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x