Resmi ini Anggota DPRD Kota Bandung Terpilih Hasil Pemilu 2024, PKS dengan Kursi Terbanyak

Penulis: Rifki Abdul Fahmi
Editor: Tim PRFM News
Gedung DPRD Kota Bandung, Jalan Sukabumi, Kota Bandung, Jawa Barat.
Gedung DPRD Kota Bandung, Jalan Sukabumi, Kota Bandung, Jawa Barat. /DPRD KOTA BANDUNG

PRFMNEWS - Nama-nama Anggota DPRD Kota Bandung akhirnya ditetapkan setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung menggelar pleno terbuka penetapan perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kota Bandung periode 2024-2029.

Dalam rapat pleno digelar di Hotel Grand Preanger, Kamis 2 Mei 2024 kemarin tersebut, ditetapkan bahwa PKS menjadi partai dengan kursi terbanyak mencapai 11 kursi.

Ketua KPU Kota Bandung Wenti Prihadianti mengatakan, perhitungan perolehan kursi berdasarkan pada Metode Sainte Lague dan menggunakan format yang sesuai perundang-undangan.

Ia berharap, dengan telah ditetapkannya perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kota Bandung periode 2024-2029 ia berharap seluruh pihak menghormati hasil yang telah ditetapkan.

Baca Juga: Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kota Bandung Periode 2024-2029

"Selamat dan sukses kepada seluruh anggota legislatif yang terpilih semoga dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya dan menjadi wakil rakyat yang mendengarkan suara rakyat dan bisa bekerja sama dengan baik dengan Pemerintah Kota Bandung," katanya.

Berikut adalah daftar nama-nama Anggota DPRD Kota Bandung untuk periode 2024-2029:

Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
1. Eko Kurnianto (Dapil 1)
2. Iman Lestariyono (Dapil 1)
3. Agus Andi Setiawan (Dapil 2)
4. Susi Sulastri (Dapil 3)
5. Ahmad Rahmat Purnama (Dapil 3)
6. Andri Rusmana (Dapil 4)
7. Elton Agus Marjan (Dapil 4)
8. Asep Mulyadi (Dapil 5)
9. Yudi Cahyadi (Dapil 6)
10. Siti Marfuah (Dapil 7)
11. Susanto Triyogo Adiputro (Dapil 7)

Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
1. Kurnia Solihat (Dapil 1)
2. Toni Wijaya (Dapil 2)
3. Asep Robin (Dapil 3)
4. Nunung Nurasiah (Dapil 4)
5. Agus Hermawan (Dapil 5)
6. Maya Himawati (Dapil 6)
7. Angelica Justicia Majid (Dapil 7)

Halaman:

Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Trending

Berita Pilgub