DBMPR Sebut Ruas Jalan Sepanjang 353.822 Km dan 3 Jembatan di Jabar akan Segera Diperbaiki

- 9 Maret 2023, 11:15 WIB
Ratusan ribu ruas jalan dan tiga jembatan di Jabar akan segera diperbaiki tahun 2023 ini
Ratusan ribu ruas jalan dan tiga jembatan di Jabar akan segera diperbaiki tahun 2023 ini /DBMPR Jawa Barat

Namun Bambang menyampaikan untuk mengatasi kerusakan jalan berlubang akan dilakukan melalui pemeliharaan rutin gerakan sapu lubang yang diupayakan selesai sebelum Lebaran 2023.

Ruas jalan yang diperbaiki, ucap Bambang, berada hampir di setiap kabupaten/kota yang menjadi kewenangan Provinsi Jabar atau jalan provinsi.

Baca Juga: Sidang Isbat Penentuan Awal Ramadhan 2023 Digelar 22 Maret

"Hampir menyeluruh ya, ada di setiap kabupaten/kota, seperti Bogor, Sukabumi, Cianjur, Karawang, Garut, Pangandaran dan lainnya" terangnya.

Sedangkan terkait perbaikan tiga jembatan, dia menyebut ada dua jembatan akan diganti dan satu lagi dibangun. Adapun tiga jembatan berada di wilayah Kabupaten Bogor, Kabupaten Garut, dan Pangandaran.

“Pertama jembatan Cihoe di ruas Jalan Cileungsi - Cibeet Kabupaten Bogor. Kedua jembatan Citalegong ruas jalan Talegong - Rancabuaya Kabupaten Garut klasifikasinya penggantian jembatan. Ketiga, jembatan Sodongkopo di Kabupaten Pangandaran klasifikasinya pembangunan jembatan," jelas Bambang.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x