5 Langkah Turunkan Berat Badan Hanya Dalam 1 Minggu, Dijelaskan Binaragawan Ade Rai

- 4 Oktober 2022, 13:15 WIB
Binaragawan Ade Rai
Binaragawan Ade Rai /Instagram @ade_rai


PRFMNEWS – Binaragawan yang berusia 52 tahun Ade Rai menjelaskan cara untuk menurunkan berat badan hanya dalam waktu 1 minggu.

Banyak metode yang bisa digunakan untuk menurunkan berat badan, namun tentunya yang perlu diperhatikan adalah kondisi tubuh dan metode yang aman. Hal tersebut untuk menghindari terjadinya dampak yang tak diinginkan pada kesehatan tubuh.

Ade Rai merupakan salah satu binaragawan terbaik di Indonesia, di usia 52 tahun dirinya masih terlihat sangat bugar dan kerap membagikan tips kesehatan.

Baca Juga: Ade Rai Ungkap 5 Kesalahan yang Berdampak pada Kesehatan untuk Usia di Atas 40 Tahun

Dibagikan pada kanal YouTubenya, terdapat 5 langkah yang bisa dilakukan untuk menurunkan berat badan dalam waktu 1 minggu, diantaranya:

1. Intermittent fasting atau diet puasa

Metode puasa dalam dunia olahraga dan kesehatan terdapat berbagai jenis, yang dibedakan berdasarkan tujuannya. Diet puasa atau intermittent fasting adalah pola makan yang bersiklus antara periode puasa dan periode makan.

Apabila tubuh tidak mengkonsumsi makanan, biasanya dalam 12 jam ke atas badan akan menggunakan lemak sebagai cadangan makanan Store Food untuk dipecah.

Terkait waktu menjalankan metode Intermittent fasting tersebut bisa disesuaikan dengan kemampuan setiap orang. Namun Ade Rai mencontohkan beberapa pengaturan waktu makan diantaranya:

Baca Juga: Suka Jajan Siomay, Ade Rai Bagikan Tips Makan Jajanan Pasar Tapi Tetap Sehat

- Periode puasa dimulai sejak pukul 20.00 - 11.00
- Time Restricted Feeding (TRF) atau yang disebut juga dengan jam disiplin makan, dimana kita bisa memilih waktu jendela makan. Jendela makan merupakan waktu dimana kita bisa makan dalam waktu tersebut, namun pada waktu lainnya menjalankan periode puasa.
Jendela makan 08.00 – 16.00 , 10.00 – 18.00, 13.00 – 20.00

2. Mengontrol karbohidrat

Dengan cara mengontrol karbo yang masuk jadi di jendela makan. Yakni pilihlah sumber karbohidrat yang alami seperti ubi, dari sayur dan hindari tepung terigu dan turunannya seperti roti, kue, mie, dan lainnya.

3. Prioritaskan Protein

Protein merupakan makronutrien yang under apresiasi, sehingga setiap kali jendela makan maka konsumsi protein terlebih dahulu seperti telur, daging ayam, daging sapi, ikan dan lainnya.

Baca Juga: 6 Tanda Diet Dikatakan Berhasil Menurut Ade Rai

4. Pemilihan lemak

Pilihlah lemak alami seperti minyak kelapa, minyak zaitun atau lemak yang telah terkandung dalam makanan yang dikonsumsi. Diantaranya dari konsumsi daging sapi, daging ayam, daging kambing, alpukat kuning telur dan lainnya.

5 Olahraga sebelum buka puasa

Setelah lebih dari 12 jam puasa maka tubuh akan pakai lemak sebagai sumber tenaga. Apabila melakukan olahraga akan menciptakan stress by design dimana berbagai hormonal stress akan mengaktivasi yang namanya hormon sensitif lipase dimana badan akan menggunakan lemak sebagai sumber tenaga itu lebih optimal.

Pembakaran lemak sebelum buka puasa atau jendela makan dengan olahraga diibaratkan Ade Rai seperti menambah waktu puasa 1-3 jam. Adapun olahraga yang bisa dilakukan difokuskan kepada latihan beban.

Baca Juga: Bukan Cuma Berat Badan Turun, Ini 6 Tanda Diet Dinyatakan Sukses Kata Ade Rai, Nomor 5 Paling Penting

Itulah 5 step yang dijelaskan Ade Rai untuk menurunkan berat badan yang dampaknya sangat terlihat dalam waktu 1 minggu. Namun dijelaskan Ade Rai, apabila belum sanggup menjalankan 5 langkah tersebut sekaligus, maka bisa melakukan 2 atau 3 step terlebih dahulu.

Karena menurut Ade Rai semua langkah tersebut penting dan apabila dijalani akan sangat berdampak pada tubuh utamanya menurunkan berat badan.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah