Alun-alun Pangandaran akan Ditutup dan Lampu Dipadamkan saat Malam Tahun Baru, Antisipasi Lonjakan Wisatawan

- 15 Desember 2021, 10:35 WIB
Wisatawan mengunjungi spot Pangandaran Sunrise di Pantai Pangandaran.
Wisatawan mengunjungi spot Pangandaran Sunrise di Pantai Pangandaran. /TOMMY RIYADI/PRFM

PRFMNEWS - Pemerintah Kabupaten Pangandaran bersiap menyambut wisatawan saat malam pergantian tahun baru 2022 mendarang.

Namun untuk mengantisipasi lonjakan wisatawan, pemerintah daerah menyiapkan berbagai upaya, salah satunya menutup Alun-alun Pangandaran.

"Jam buka sampai 10 malam (saat malam tahun baru), Alun-alun ditutup dan akan dipadamkan lampunya berdasarkan arahan Bupati," ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Tonton Guntari saat on air di Radio 107,5 PRFM News Channel, Selasa 14 Desember 2021.

Baca Juga: Nataru Mau ke Pangandaran? Perhatikan Hal ini

Diprediksi, puncak kunjungan wisatawan ke Pantai Pangandaran pada masa Nataru terjadi pada malam tahun baru.

Namun angkanya diprediksi tidak sebesar saat liburan pada masa-masa normal sebelum Covid-19 atau hanya di angka 40 ribu wisatawan di Pantai Pangandaran.

Ia menjelaskan, apabila wisatawan sangat ramai maka pihaknya akan mengalihkan lokasi berkumpulnya wisatawan di titik pantai yang lain di luar Pantai Pangandaran.

Baca Juga: Semua Taman Ditutup Saat Tahun Baru, Begini 4 Aturan di Jabar saat Masa Nataru

"Kalau kami pengalihan saja agar tidak terjadi penumpukan," tuturnya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x