Mendag Klaim Tepati Janji Turunkan Harga Minyak Goreng Jadi Rp14.000 Sebelum 1 Bulan

- 6 Juli 2022, 15:45 WIB
Zulkifli Hasan Menteri Perdagangan terus memonitor perkembangan harga minyak goreng curah./pikiran-rakyat.com
Zulkifli Hasan Menteri Perdagangan terus memonitor perkembangan harga minyak goreng curah./pikiran-rakyat.com /

PRFMNEWS - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengklaim telah berhasil menurunkan harga minyak goreng di pasaran sesuai harga eceran tertinggi (HET) Pemerintah, yaitu Rp14.000 per liter.

Zulkifli Hasan mengaku sudah menepati janjinya menurunkan harga minyak goreng kembali Rp14.000 per liter usai ditunjuk sebagai Mendag oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mengatasi masalah tersebut.

Mendag Zulhas menegaskan bahwa kerja nyatanya selama dua minggu terakhir telah membuahkan hasil yakni ketersediaan minyak goreng di pasaran aman dengan harga sesuai HET Rp14.000 per liter.

Baca Juga: 8 Pantangan Bagi Penderita Penyakit Ginjal, Salah Satunya Jangan Terlalu Banyak Minum, Tubuh Bisa Bahaya

Terwujudnya janji Zulhas menurunkan harga minyak goreng tersebut ia sampaikan saat kunjungan ke pasar dalam rangka memantau ketersediaan dan harga barang kebutuhan pokok, khususnya minyak goreng.

"Saya hari ini ke pasar lagi, memastikan ketersedian minyak goreng rakyat di pasaran aman dengan harga sudah sesuai HET Pemerintah, maksimal Rp14.000 per liter,” ucapnya pada Selasa, 5 Juli 2022 kemarin di Pasar Ciracas, Jakarta.

“Setelah berdialog dengan pedagang serta masyarakat, saya senang karena sesuai ikhtiar kita, belum satu bulan Jawa dan Bali sudah aman (ketersedian dan harga minyak goreng sesuai HET)," imbuhnya.

Baca Juga: 7 Manfaat Mengkonsumsi Buah Alpukat Salah Satunya untuk Menormalkan Kadar Kolesterol kata dr. Saddam Ismail

Zulhas menjelaskan, berdasarkan pantauan harian Sistem Pemantauan Pasar Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kemendag di 216 pasar seluruh Indonesia, harga minyak goreng curah rata-rata untuk Jawa-Bali sudah di bawah HET Pemerintah.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x