Sidang Isbat Awal Ramadhan 1443 H Digelar pada 1 April 2022

- 27 Maret 2022, 16:40 WIB
Ilustrasi pemantauan hilal.*
Ilustrasi pemantauan hilal.* /dok.PRFM

PRFMNEWS - Kementerian Agama akan menggelar Sidang Isbat (penetapan) 1 Ramadhan 1443 H pada Jumat, 1 April 2022.

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kemenag, Adib menjelaskan bahwa sidang Isbat akan mempertimbangkan informaai berdasarkan perhitungan secara astronomis (hisab).

Selain itu juga akan dilakukan mekanisme pemantaian (rukyatul) hilal dari hasil konfirmasi di lapangan.

Baca Juga: Sidang Isbat 1 Ramadhan, Ini 11 Lokasi Pantau Hilal di Jawa Barat

Sementara itu, sebelum sidang berlangsung di Auditorium HM Rasjidi, Kementerian Agama terlebih dahulu melakukan seminar seputar pemaparan posisi hilal bersama Tim Unifikasi Kalender Hijriyah Kemenag.

"Pada hari rukyat, 29 Syakban 1443 H, ketinggian hilal do seluruh wilayah Indonesia sudah di atas ufuk, jaraknya berkisar antara 1 derajat 6,78 menit sampai dengan 2 derajat 10,02 menit," jelasnya, dikutip prfmnews.id dari laman Kementrian Agama RI pada Minggu, 27 Maret 2022.

Baca Juga: Bulan Ramadhan Semakin Dekat, Ustadz Adi Hidayat Menganjurkan untuk Melakukan Tiga Amalan Ini

Baca Juga: Menjelang Ramadhan, Harga dan Stok Pangan Diklaim Stabil, Satgas Pangan Polri: Insyallah Cukup

Adib mengatakan, nantinya hasil hilal tersebut akan dilaporkan sebagai bahan pertimbangan Sidang Isbat Awal Ramadhan 1443 H.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x