Polresta Bandung Gabungkan Operasi Ketupat dengan Pengawasan PSBB

- 11 Mei 2020, 11:59 WIB
Cek Poin perbatasan kota dan kabupaten Bandung, di Kopo.***
Cek Poin perbatasan kota dan kabupaten Bandung, di Kopo.*** /BUDI SATRIA/PRFM

BANDUNG,(PRFM) - Jajaran Polresta Bandung menggelar Operasi Ketupat Lodaya 2020 jelang hari raya idulfitri atau lebaran tahun 2020. Kabag Ops Polresta Bandung Kompol Gandi Jukardi mengatakan, pada operasi ketupat tahun ini cukup berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena berbarengan dengan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Kabupaten Bandung.

Gandi menyebutkan, operasi ketupat di Kabupaten Bandung sudah digelar sejak 24 Aprli 2020 silam. Sebanyak 604 personil kepolisian dan instansi terkait ikut serta dalam operasi ini.

Baca Juga: Dispangtan Pantau Penjualan Daging Sapi agar Tak Ada Penjualan Daging Babi Berkedok Daging Sapi

"Jadi antara PSBB dan operasi ketupat kita padukan, tapi di dalamnya personil yang mengawaki dalam cara bertindak itu lain-lain. Itu untuk operasi ketupat cara bertindak sesuai dengan ketentuan pada operasi ketupat. Kemudian yang kegiatan PSBB itu melaksanakan kegiatan yang sesuai dengan cara bertindak pada PSBB," sebut Gandi saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Senin (11/5/2020).

Kabag Ops Polresta Bandung Kompol Gandi Jukardi saat ditemui di ruang kerjanya di Mapolresta Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (11/5/2020).**
Kabag Ops Polresta Bandung Kompol Gandi Jukardi saat ditemui di ruang kerjanya di Mapolresta Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (11/5/2020).** BUDI SATRIA/PRFM

Tak seperti biasanya, jika pada operasi ketupat tahun-tahun sebelumnya polisi mengatur agar arus mudik lancar, maka di tahun ini justru polisi meminta pemudik untuk putar arah ke daerah asalnya.

Baca Juga: Di Tengah Imbauan #dirumahsaja, Polsek Sumur Bandung Banyak Terima Laporan Penipuan dan KDRT

Polisi memutarkan pemudik ke daerah asalnya karena telah adanya larangan mudik dari pemerintah dalam rangka percepatan penaganan covid-19.

"Untuk pemudik sesuai dengan ketentuan dari pemerintah, pemudik yang melintas di Kabupaten Bandung ini kita arahkan untuk kembali," urainya.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x