Baru Dilantik Ridwan Kamil, Kepala BP Cekban Dapat Tugas Kenali-Kelola Masalah 5 Wilayah Bandung Raya

- 28 April 2023, 11:00 WIB
Ridwan Kamil melantik Bernardus Djonoputro sebagai Kepala Badan Pengelola Kawasan Metropolitan Rebana dan Tatang Rustandar Wiraatmaja sebagai kepala Badan Pengelola Cekungan Bandung
Ridwan Kamil melantik Bernardus Djonoputro sebagai Kepala Badan Pengelola Kawasan Metropolitan Rebana dan Tatang Rustandar Wiraatmaja sebagai kepala Badan Pengelola Cekungan Bandung /Pemprov Jabar

PRFMNEWS - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melantik Kepala Badan Pengelola Kawasan Perkotaan Cekungan Bandung (BP Cekban) di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Kamis 27 April 2023.

Ridwan Kamil mengangkat Tatang Rustandar Wiraatmadja sebagai Kepala Pelaksana BP Cekban yang dilantik berdasarkan Keputusan Gubernur Jabar No. 710/kep.50/bapp/2023 tentang Pengangkatan Kepala Pelaksana Badan Pengelola Kawasan Perkotaan Cekungan Bandung.

Usai pelantikan, Ridwan Kamil menitipkan sejumlah pesan termasuk tugas pertama yang perlu dilakukan Tatang Rustandar Wiraatmadja sebagai Kepala Pelaksana BP Cekban.

Baca Juga: BP Cekban Diharapkan Segera Bantu Atasi Macet di Bandung Raya

Selain Kepala Pelaksana BP Cekban, di kesempatan yang sama Ridwan Kamil melantik Kepala BP Kawasan Metropolitan Rebana (Cirebon, Patimban, Majalengka).

Berdasarkan Keputusan Gubernur Jabar No. 710/kep.236/dpmptsp/2023 tentang Pengangkatan Kepala Pelaksana BP Kawasan Rebana dilantik lah Bernardus Djonoputro sebagai Kepala BP Rebana.

"Pada tanggal 27 April ini kita menyaksikan peristiwa bersejarah dalam tata kelola pembangunan Jawa Barat, ini inovasi untuk percepatan penyempurnaan proses pembangunan," kata Ridwan Kamil.

Baca Juga: Ketua DPRD Kota Bandung Menanti Peran Badan Pengelola Cekungan Bandung untuk Mengatasi Masalah Transportasi

Dalam sambutannya, Gubernur memberikan pencerahan kepada kedua kepala BP tersebut, bahwa dalam teori pembangunan perkotaan diketahui tidak semua urusan bisa mudah dikoordinasikan jika berada pada satu aglomerasi.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x