Perajin Tahu Tempe di Jabar Ingin Bulog Kembali Sediakan Kedelai Agar Harga Lebih Stabil

- 22 Februari 2022, 09:30 WIB
Penjual kacang kedelai di Kabupaten Bandung mengakui kenaikan harga kacang kedelai dikarenakan kenaikan harga di pasar Internasional.
Penjual kacang kedelai di Kabupaten Bandung mengakui kenaikan harga kacang kedelai dikarenakan kenaikan harga di pasar Internasional. /Budi Satria/prfmnews

PRFMNEWS - Seiring meroketnya harga kacang kedelai membuat para perajin tahu dan tempe di Jawa Barat (Jabar) memilih untuk melakukan aksi mogok produksi sejak Senin, 21 Februari 2022 hingga Rabu, 23 Februari 2022 nanti.

Ketua Paguyuban Perajin Tahu Tempe Jawa Barat Muhamad Zamaludin berharap pemerintah kembali menyedian lagi kedelai di bulog lewat program Pajale (padi, jagung, kedelai) agar bisa menjaga stabilitas harga kedelai.

"Kita ingin pemerintah ikut andil jualan kedelai lagi seperti dulu, kan ada Pajale di Bulog. Jadi kita ingin bulog jualan lagi kedelai seperti dulu karena waktu dulu dipegang bulog stabil, naik turun cuma karena naik turun dollar saja," papar Zamaludin saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel Senin, 21 Februari 2022.

Baca Juga: 4 Arahan Tegas Ridwan Kamil kepada Kepala Daerah di Jabar untuk Antisipasi Penyebaran Covid-19

Bahkan, kata Zamaludin, saat Bulog menyediakan kedelai, para perajin tahu dan tempe tidak pernah melakukan aksi demo atau aksi mogok produksi dikarenakan harga relatif stabil.

Pada saat bulog menjual kedelai, harga mengalami kenaikan hanya karena mengikuti kurs dollar yang sewaktu-waktu bisa turun turun kembali.

"Kalau sekarang naik ya naik terus kalau sama importir, kalau sama Bulog dulu stabil dan ga pernah kita demo," terangnya.

Baca Juga: Ria Ricis Kaget dan Menangis Saat Mengetahui Usia Raditya Dika Saat ini

Zamaludin yang sudah bertahun-tahun menggeluti usaha tahu dan tempe ini mengaku saat Bulog menyediakan kedelai, biasanya kedelai lokal dan impor sama-sama dijual.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x