Sebelum Viral, KUA Ternyata Tidak Tahu Ada Pernikahan Sesama Jenis di Naringgul Cianjur

- 6 Mei 2024, 16:00 WIB
foto pernikahan pria di Cianjur, ternyata pengantin wanita adalah laki-laki
foto pernikahan pria di Cianjur, ternyata pengantin wanita adalah laki-laki /

PRFMNEWS - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, menyatakan pihaknya tidak mengetahui ada pernikahan sesama jenis yakni antara pria tulen dengan pria yang menyamar sebagai wanita di wilayahnya.

Info adanya pernikahan sesama jenis laki-laki dengan laki-laki yang mengaku sebagai perempuan, kata Kepala KUA Naringgul Ajah Suryana, baru diketahuinya setelah kabar tersebut viral di berbagai platform media sosial (medsos) dan media massa.

Ajah mengaku pula baru mengetahui pernikahan antara AK (26) warga Kecamatan Naringgul dan ESH warga Kecamatan Cidaun yang ternyata juga pria itu dari penjelasan pihak kepolisian.

Baca Juga: Keracunan Massal di Cianjur Akibatkan 1 Korban Meninggal Dunia Usai Santap Hidangan Hajatan

"Kami baru dapat laporan dari pihak kepolisian kalau AK (26) seorang pria tulen melaporkan ESH yang dinikahinya beberapa hari lalu ternyata laki-laki. Saat ini ESH yang berpura-pura jadi perempuan sudah diamankan di Polsek Naringgul," kata dia, Minggu 5 Mei 2024.

Belajar dari kasus pernikahan sesama jenis di Naringgul Cianjur tersebut, Ajah menekankan pentingnya menikah secara resmi. Hal ini menurutnya guna menghindari kejadian pengantin pria tidak tahu bahwa calon istrinya ternyata berjenis kelamin sama.

“Kejadian tersebut bisa dicegah dengan mengikuti aturan pernikahan secara resmi di KUA, karena identitas setiap calon pengantin akan diperiksa termasuk jenis kelamin berdasarkan KTP, Kartu Keluarga, dan Akta Kelahiran,” jelasnya.

Dengan melakukan pernikahan secara resmi, imbuhnya, maka ketika salah seorang dari calon mempelai menggunakan data palsu atau memalsukan administrasi kependudukan akan diketahui sebelum prosesi pernikahan berlangsung.

Baca Juga: Berantas TPPO, Sosialisasi Perbup Larangan Kawin Kontrak Terus Digencarkan Pemkab Cianjur

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah