Ridwan Kamil Minta Perbankan Tingkatkan Kredit Pertanian

- 10 Desember 2020, 17:53 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. /Dok Humas Jawa Barat.

PRFMNEWS - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meminta perbankan khususnya bank bjb lebih aktif untuk menyalurkan kredit kepada petani.

Menurut Ridwan Kamil, perbankan sangat diperlukan untuk meningkatkan produktivitas petani yang saat ini dinilai sangat kurang.

Ridwan Kamil menyatakan, produktivitas pertanian dalam negeri khususnya Jawa Barat masih rendah. Menurutnya, terlihat dari masih bergantungnya terhadap produk pertanian impor.

Bahkan, Ridwan Kamil menyebut bukan tidak mungkin pada tahun depan Jawa Barat akan krisis pangan akibat dikuranginya volume ekspor pangan dari sejumlah negara seperti Vietnam.

Baca Juga: Pemerintah Kota Bandung Upayakan Tambah Ruang Isolasi Pasien Covid-19

Menurut Ridwan Kamil, salah satu faktor penyebab rendahnya produktivitas pertanian adalah belum maksimalnya peran perbankan dalam menyalurkan kredit bagi petani.

"Perbankan harus mendukung penuh revolusi pangan," kata Ridwan Kamil saat meluncurkan Westa Java Food & Agriculture Summit 2020, di Bandung, Kamis 10 Desember 2020.

Sebagai contoh, Ridwan Kamil meminta perbankan khususnya bank bjb dan BUMN agar lebih aktif turun ke kawasan pertanian untuk memberi pinjaman modal bagi petani.

"Jangan tunggu bola, jangan gunakan politik jaga warung yang menunggu orang lewat," ujarnya.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x