Pengunjung dan Warga Sekitar Diminta Jaga Kebersihan Pantai Sayang Heulang yang Baru Selesai Dipercantik

- 1 Maret 2022, 11:45 WIB
Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman melakukan monitoring terhadap pelaksanaan pengerjaan penataan di kawasan objek wisata Pantai Sayangheulang, Kecamatan Pameungpeuk.
Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman melakukan monitoring terhadap pelaksanaan pengerjaan penataan di kawasan objek wisata Pantai Sayangheulang, Kecamatan Pameungpeuk. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

PRFMNEWS - Pantai Sayang Hulang di Kabupaten Garut baru selesai dipercantik dan baru diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil beberapa waktu lalu.

Pada saat meninjau Pantai Sayang Heulang yang baru dipercantik pada hari Minggu kemarin, Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman mengingatkan pengunjung dan warga sekitar untuk menjaga kebersihan objek wisata ini.

Dia meminta pengelola untuk menanam kembali pohon yang mati dengan pohon baru agar pantai tetap asri.

Baca Juga: Pelatih Persija Tegaskan Mental Jadi Hal Penting dalam Laga Persib vs Persija Malam Nanti

Baca Juga: Kemendagri Tegur Kabupaten Bandung karena Masalah Ini

"Di Sayang Heulang tadi ada beberapa pohon yang memang mati, kata Pak Gubernur waktu ke sana juga melihat ini pohonnya yang mati, cuma yang kecil-kecil harus segera diganti sama yang lebih bagus," kata Helmi dikutip prfmnews.id dari laman resmi Pemkab Garut hari ini Selasa, 1 Maret 2022.

Dia juga meminta pengelola Pantai Sayang Heulang dan pengunjung agar selalu memperhatikan kebersihan area objek wisata agar semua merasa nyaman.

Baca Juga: Mudah! Ternyata Hal ini Bisa Gantikan Kopi untuk Lawan Rasa Ngantuk, kata dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: Penjelasan Polisi Soal Ada Pengendara yang Diduga Meninggal saat Terjebak Macet Belasan Jam di Puncak Bogor

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah