Soal Pembangunan IKN, Presiden Jokowi: Nanti Ada Dayak Center Juga

- 29 November 2022, 21:36 WIB
Presiden Jokowi dalam kunjungan kerja ke Pontianak, Kalbar, Selasa (29/11/2022). (Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev)
Presiden Jokowi dalam kunjungan kerja ke Pontianak, Kalbar, Selasa (29/11/2022). (Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev) /


PRFMNEWS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap progres pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim).

Saat menyampaikan progres pembangunan di IKN, Presiden Jokowi juga menyebut akan dibangun pula Dayak Center sesuai permintaan suku asli Kalimantan tersebut.

Presiden Jokowi membeberkan sudah sejauh mana proses pembangunan infrastruktur di IKN pada Selasa, 29 November 2022 di sela-sela kunjungan kerjanya di Kota Pontianak, Kalimantan Barat.

Baca Juga: Erick Thohir: Indonesia Sangat Serius Soal Pencalonan IKN sebagai Tuan Rumah Olimpiade 2036

Jokowi menuturkan, hingga saat ini pemerintah telah memulai pembangunan infrastruktur pada kawasan inti IKN.

“Untuk IKN ini kita sudah memulai (pembangunan) untuk infrastrukturnya, dan untuk suplai air baku ke IKN sudah, selesai Januari (2023). Infrastruktur untuk yang kawasan inti sudah dimulai,” ucapnya.

Kepala Negara lalu menuturkan rasa terima kasih atas dukungan dari masyarakat Kalimantan utamanya suku Dayak terhadap pembangunan IKN ini.

Baca Juga: Pemerintah Klaim IKN Tidak Akan Banjir Selama 100 Tahun

“Nanti juga atas permintaan dari suku Dayak, ada Dayak Center juga akan segera ditentukan lokasinya (di sekitar wilayah IKN),” tuturnya.

Lebih lanjut, Presiden menjelaskan bahwa pembangunan gedung pemerintahan seperti kementerian serta istana kepresidenan dan wakil presiden akan dimulai.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x