TMP Mulai Berbayar 31 Oktober 2022, Simak Cara Pembayarannya

- 19 Oktober 2022, 13:15 WIB
Bus Trans Metro Pasundan atau TMP di Halte Alun-alun Kota Baru Parahyangan.
Bus Trans Metro Pasundan atau TMP di Halte Alun-alun Kota Baru Parahyangan. /PRFM


PRFMNEWS – Teman Bus secara resmi akan mulai berbayar pada 31 Oktober 2022 untuk semua wilayah.

Transportasi Ekonomis, Mudah, Andal, dan Nyaman (Teman Bus) merupakan transportasi umum di bawah Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang tersedia di sejumlah kota di Indonesia. Teman Bus Bandung Raya disebut juga dengan Trans Metro Pasundan (TMP).

Pada bulan Agustus 2020 Teman Bus hadir di 5 Kota, kemudian semakin bertambah dan kini tersedia di 10 Kota besar di Indonesia. Sejak kehadirannya, Teman Bus digratiskan untuk masyarakat.

Baca Juga: Naik TMP Bandung Pakai Aplikasi Teman Bus Ditolak Sopir, Syarat Scan QR Code Sudah Tidak Berlaku?

Mulai 31 Oktober 2022 mendatang, Teman Bus akan mulai berbayar dengan tarif yang disesuaikan untuk setiap kotanya. Dilansir dari akun Instagram resmi Teman Bus berikut tarifnya:

- Yogyakarta Rp3.600 per orang
- Surakarta Rp3.700 per orang
- Banyumas Rp3.900 per orang
- Palembang Rp4.000 per orang
- Banjarmasin Rp4.300 per orang
- Medan Rp4.300 per orang
- Denpasar Rp4.400 per orang
- Makassar Rp4.600 per orang
- Bandung Rp4.900 per orang
- Surabaya Rp6.200 per orang

Adapun pembayarannya dilakukan secara non tunai, dengan cara berikut:

Baca Juga: Warga Soreang dan Sekitarnya Bikin Petisi Agar TMP Kembali Beroperasi Penuh Sampai Gading Tutuka

Baca Juga: Bus TMP Koridor Leuwipanjang-Soreang Bandung Dicegat Rombongan Sopir Angkot

- Pembayaran dilakukan secara non tunai
- Pembayaran menggunakan e-money, Tapcash, Flazz dan Brizzi
- Pastikan kartu terisi saldo
- Tap kartu non tunai di perangkat ‘Tap On Bus’

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x