Siap-Siap Dana BSU Segera Cair, Berikut Syarat yang Berhak Menerima Bantuan Rp600 Ribu

- 7 September 2022, 10:00 WIB
BSU 2022 akan cair pekan ini. Simak cara cek apakah dapat BSU 2022 atau tidak di sini.
BSU 2022 akan cair pekan ini. Simak cara cek apakah dapat BSU 2022 atau tidak di sini. /PRFM

PRFMNEWS - Dana Bantuan Subsidi Upah (BSU) dikabarkan akan segera cair dalam waktu dekat, simak apa saja yang menjadi syarat penerima BSU Rp600 ribu.

Informasi tentang penyaluran dana BSU yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat itu disampaikan langsung oleh oleh Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah.

“Kita sudah menandatangani MoU dengan Bank Himbara, PT Pos, Bank Syariah Indonesia dan sudah ada penyerahan data tahap pertama dari BPJS Ketenagakerjaan, mudah-mudahan bisa segera kita salurkan dalam minggu ini,” kata Menaker Ida seperti dikutip prfmnews.id melalui laman Kemnaker pada Rabu, 7 September 2022.

Baca Juga: BSU 2022 Cair Jumat Pekan ini, Langsung Cek Syarat dan Caranya!

Selain itu ada beberapa syarat yang diberikan untuk calon penerima BSU, berikut di antaranya:

1. Warga Negara Indonesia (WNI), dibuktikan dengan NIK (Nomor Induk Kependudukan)

2. Peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan terhitung Juli 2022

3. Mempunyai gaji/upah paling tinggi Rp3,5 juta (Pekerja/Buruh yang bekerja di wilayah dengan upah minimum provinsi atau Kabupaten/kota lebih besar daro Rp3,5 juta, maka persyaratan gaji/upah tersebut menjadi paling banyak sebesar upah minimum Kabupaten/kota atau provinsi dibulatkan keatas hingga ratus ribuan penuh.

4. Bukan merupakan PNS, TNI dan Polri

Selain itu ada pula pengecualian lainnya yang harus dipenuhi calon penerima BSU, yaitu bagi pekerja/buruh yang telah mendapatkan Kartu Prakerja, Bantuan Produktif Usaha Mikro (BLUM), dan Program Keluarga Harapan (PKH).

Baca Juga: Menaker: BSU 2022 Cair Jumat Pekan ini, Tahap 1 untuk 5 Juta Pekerja Penuhi Syarat

Selain itu Menaker juga menambahkan bahwa penyaluran BSU untuk tahun ini, selain melalui Bank Himbara, pihaknya juga menggandeng PT Pos Indonesia.

“Makan tahun ini, tahun 2022 ini, untuk mempercepat penyalurannya di samping kami salurkan melalui Bank-Bank Himbara dan BSI, Kami juga menyalurkan melalui PT Pos Indonesia. Pokoknya inginnya cepat saja sampai kepada teman-teman pekerja/buruh,” ujarnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x