Gibran Rakabuming Murka dan Copot Masker Paspampres yang Pukul Sopir Truk

- 12 Agustus 2022, 17:30 WIB
Video Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka copot masker oknum anggota Paspampres karena geram setelah oknum tersebu melakukan pemukulan terhadap sopir truk
Video Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka copot masker oknum anggota Paspampres karena geram setelah oknum tersebu melakukan pemukulan terhadap sopir truk /Antara/Aris Wasita

Misbah pun menceritakan kejadiannya hingga terjadi tindakan pemukulan. Saat berada di lampu traffic light kawasan Manahan dan mau ke daerah Sumber dari arah timur.

Saat itu posisi sudah lampu merah dan masih memaksakan untuk maju, terus dari depan mobil sudah nutup.

Akhirnya kena bagian belakang truk, sedangkan mobil ditumpangi anggota Paspampres pecah bagian kaca.

"Saat kejadian tidak sedang mengawal tapi sendiri. Pakai mobil rental dan pakai sopir," kata dia.

Sedangkan pada kesempatan itu, Gibran berkata : "CCTV-nya udah saya pegang. Jelas banget kejadiannya, kasar banget. Kejadiannya juga di dekat rumah saya. Bayangno, aku isin banget (bayangkan, saya malu sekali)," ujar putra sulung Jokowi itu.

Baca Juga: 26 Ribu Tiket Persib vs PSIS Sudah Dijual, Cek Harga, Cara, dan Syarat Beli untuk Nonton di Stadion GBLA

Gibran tidak terima dengan perlakuan Misbah kepada warganya. Apalagi, ia menilai korban saat itu sama sekali tidak melakukan kesalahan. Pasalnya, kecelakaan dipicu kendaraan ditumpangi Misbah yang menerobos lampu merah.

"Kalau saya sih enggak terima warga saya digituin. Dia enggak salah kok. Paspampresnya juga enggak dalam posisi mengawal siapa-siapa," katanya.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x