Bahagiakan Para Siswa Difabel, DT Peduli Gelar Qurban Festival di SLB C Perwari Kuningan

- 17 Juli 2022, 14:10 WIB
Qurban Festival Daarut Tauhiid
Qurban Festival Daarut Tauhiid /HO/Daarut Tauhiid

 

PRFMNEWS – Suasana berbeda dirasakan Tim Daarut Tauhiid (DT) Peduli Kuningan dalam kegiatan Qurban Festival tahun ini. Bersama para siswa difabel, DT Peduli Kuningan menggelar Qurban Festival di Sekolah Luar Biasa (SLB) C Perwari, Jalan Eyang Hasan Maulani, Ancaran, Kuningan, Senin 11 Juli 2022.

Kegiatan ini dihadiri beberapa siswa dan guru SLB. Sebanyak 12 ekor domba dan 1 ekor sapi disembelih dan didistribusikan dalam Qurban Festival tersebut.

Ketua Pelaksana Qurban DT Peduli Kuningan, Nanang, menuturkan, kegiatan Qurban di SLB ini merupakan yang pertama kali. Menurutnya, kegiatan ini berlangsung meriah. Para siswa SLB begitu antusias menyaksikan penyembelihan hewan di halaman sekolah mereka.

Baca Juga: DT Peduli Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir Rob di Semarang

Baca Juga: Satu-satunya dari Indonesia, Dubes RI di Yordania Apresiasi Klinik Keliling DT Peduli

“Masyaallah! Sejatinya mereka yang memiliki kebutuhan khusus pun ingin merasakan kemeriahan di hari raya Idul Qurban,” ujar Nanang.

Senada dengan Guru SLB, Imam, mengungkapkan, kegiatan qurban ini merupakan salah satu upaya untuk berbagi kebahagiaan dengan para siswa-siswi difabel.

Usai penyembelihan, daging qurban dibagikan kepada siswa dan guru SLB. Selebihnya, didistribusikan ke berbagai wilayah di Kuningan, di antaranya Awirarangan, Ancaran, Kasturi dan Tagog Ciniru.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x