Sepanjang Mei 2021, Indonesia Kedatangan 155 Ribu Kunjungan Wisatawan Mancanegara

- 1 Juli 2021, 11:57 WIB
Ilustrasi destinasi wisata
Ilustrasi destinasi wisata /PIXABAY/solihinkentjana

PRFMNEWS - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada bulan Mei 2021 ke Indonesia sebanyak 155,61 ribu kunjungan.

Angka tersebut meningkat 24,48 persen dibandingkan April 2021 yang sebesar 125 ribu kunjungan.

Mengutip rilis resmi dari BPS, wisatawan mancanegara yang paling banyak masuk ke Indonesia pada Mei 2021 berasal dari Timor Leste yaitu 80 ribu kunjungan atau menyumbang 51,5 persennya.

Baca Juga: Jokowi Pastikan PPKM Darurat akan Lebih Ketat dari PPKM yang Berlaku Saat ini

Kemudian disusul oleh wisman dari Malaysia 31,5 persen, lainnya 13,6 persen, dan Cina 3,3 persen.

Secara kumulatif yakni Januari–Mei 2021, jumlah kunjungan wisman mencapai 664,54 ribu kunjungan, atau menurun drastis sebesar 77,62 persen jika dibandingkan dengan jumlah kunjungan wisman pada periode yang sama tahun 2020 yang berjumlah 2,97 juta kunjungan.

Baca Juga: Objek Wisata Candi Borobudur Ditutup Sementara

Baca Juga: Wisata Pantai Pangandaran Tetap Dibuka, Prokes Ketat Diterapkan Demi Keamanan Pengunjung

Tingkat hunian kamar hotel berbintang pun ikut mengalami penurunan 2,66 poin dibanding bulan April. Maka dengan demikian, rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel klasifikasi bintang selama Mei 2021 tercatat sebesar 1,67 hari, atau terjadi penurunan sebesar 0,19 poin jika dibandingkan dengan keadaan Mei 2020.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x