Diabetes Bisa Picu Gagal Ginjal hingga Harus Cuci Darah, Benarkah Pengaruh Obat Kimia? Ini Kata dr. Cahyo

- 6 Agustus 2022, 19:45 WIB
Ilustrasi diabetes yang disebut bisa picu gagal ginjal, penjelasan dari dokter Cahyo Purnomo.
Ilustrasi diabetes yang disebut bisa picu gagal ginjal, penjelasan dari dokter Cahyo Purnomo. /Pexels/Nataliya Vaitkevich

Baca Juga: Wajah Sandiaga Uno Disemprot Ibu-ibu, untuk Percobaan Produk Kecantikan

“Jika ini terjadi dalam waktu lama dalam hitungan tahun akan menyebabkan sel-sel ginjal mengalami kerusakan permanen,” sambungnya.

Apabila kerusakan permanen di sel ginjal meluas, dr. Cahyo menyebut, bisa mengganggu fungsi ginjal untuk menyaring darah dan mengeluarkan sisa-sisa metabolisme tubuh dalam bentuk urine.

“Kalo tidak mendapat penanganan tepat, bisa menyebabkan semakin parah dan terjadi gagal ginjal terminal, di mana ginjal benar-benar tidak bisa menjalankan fungsinya untuk menyaring dan mengeluarkan sisa-sisa metabolisme tubuh,” jelasnya.

Bahkan, dr. Cahyo menambahkan, jika sudah semakin parah akan mengakibatkan jumlah urine menurun atau bisa tidak mengeluarkan urine sama sekali.

Baca Juga: Dunia Sedang Terpuruk, Jokowi: Tahun Ini Kita Sulit, Tahun Depan Gelap

“Akibatnya, pada fase ini penderita gagal ginjal harus cuci darah agar sisa metabolisme tubuh tidak menumpuk pada darah,” bebernya.

Sehingga, dr. Cahyo menyimpulkan, penyebab orang diabetes alami gagal ginjal adalah akibat gula darah tinggi tidak dikontrol dalam waktu lama, bukan karena obat diabetes yang diresepkan dokter.

“Jadi dengan memberhentikan konsumsi obat diabetes yang diberikan dokter justru akan membuat Anda semakin cepat mengalami penyakit gagal ginjal kronis,” tuturnya. ***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah