6 Jenis Makanan Ini Bisa Bantu Jaga Kesehatan Usus, No 2 Bisa Buang Racun Tubuh

- 12 Juli 2022, 16:37 WIB
dr Saddam Ismail
dr Saddam Ismail /Tangkapan layar youtube.com / Saddam Ismail.


PRFMNEWS - Usus adalah salah satu organ tubuh yang penting untuk dijaga kesehatannya, karena kesehatan usus berperan penting terhadap kesehatan tubuh kita.

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan usus, salah satunya dengan mengonsumsi beberapa jenis makanan.

Menurut dr. Saddam Ismail, ada beberapa jenis makanan yang dapat membantu menjaga kesehatan usus.

Baca Juga: BAHAYA Bisa Buat Usus Bocor, dr. Zaidul Akbar Sarankan Hindari Satu Jenis Makanan Ini

“Cara sederhana menjaga pencernaan ini mungkin tidak disadari dapat membantu membersihkan usus atau pencernaan kita,” ungkap dr. Saddam Ismail, seperti yang dikutip prfmnews.id dari YouTube Saddam Ismail pada Selasa 12 Juli 2022.

Berikut ini adalah beberapa jenis makanan yang dapat membantu untuk menjaga kesehatan usus, menurut dr. Saddam Ismail.

1. Mengonsumsi buah-buahan

Dokter Saddam Ismail mengatakan dengan mengonsumsi buah-buahan setiap hari dapat membersihkan pencernaan dan menjaga usus kita.

Hal ini karena buah-buahan tinggi serat dan juga kaya akan vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh termasuk juga usus.

Baca Juga: Sering Timbul Jerawat dan Gampang Lelah? Waspada Itu Ciri Usus Kotor, ini Cara Atasinya Kata dr. Zaidul Akbar

2. Mengonsumsi air putih

Tidak hanya baik bagi kesehatan, minum air putih juga sangat baik untuk kesehatan pencernaan dan membersihkan usus kita.

Jika kekurangan cairan, tidak hanya dehidrasi yang bisa dirasakan, namun keluhan seperti sembelit, penumpukan kotoran dan juga racun pada usus besar.

3. Mengonsumsi makanan fermentasi

Mengonsumsi makanan fermentasi sudah lama diketahui baik untuk kesehatan usus dan juga pencernaan.

Ini karena menurut dr. Saddam Ismail makanan fermentasi dapat membantu perkembangan bakteri baik yang baik untuk tubuh kita.

Baca Juga: Sering Muncul Jerawat dan Beberapa Tanda ini? Waspada Bisa Jadi Usus Kamu Kotor, Begini Tips Atasinya

4. Sayuran hijau

Sayuran hijau tidak hanya baik dikonsumsi untuk kesehatan tubuh saja, akan tetapi sayuran hijau juga menurut dr. Saddam Ismail dapat menjaga kesehatan organ usus dan pencernaan.

Seperti diketahui, sayuran hijau tinggi akan antioksidan, serat, dan juga vitamin serta mineral yang diperlukan oleh tubuh.

Baca Juga: Cukup 1 Resep Minuman Alami Ampuh Cegah Penyakit di Ginjal, Otak, Jantung, dan Usus Ala dr. Zaidul Akbar

5. Mengonsumsi chia seed

Healthy vlogger dr. Saddam Ismail mengatakan mengkonsumsi chia seed bisa membantu menjaga kesehatan usus dan juga pencernaan.

6. Mengonsumsi kefir dan kombucha

Kefir dan kombucha termasuk salah satu jenis minuman yang bisa dikonsumsi untuk membantu menjaga kesehatan usus dan juga pencernaan.

Kefir dan kombucha mengandung bakteri baik yang bisa membantu sistem kekebalan tubuh dan mendetoks pencernaan agar pencernaan kita bersih dan sehat.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah