Terbukti Berhasil! Begini Cara Jitu Tingkatkan Limit Paylater Biar Makin Puas Berbelanja

- 27 Januari 2021, 10:32 WIB
Ilustrasi belanja online.
Ilustrasi belanja online. /PRFM.

Cara pertama yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan limit paylater adalah dengan menggunakan layanan tersebut secara rutin setiap bulan. Meski hanya digunakan untuk transaksi bernominal kecil, seperti membeli pulsa atau paket data, hal ini cukup menjadi bukti jika Anda adalah pengguna aktif dari layanan paylater tersebut.

Baca Juga: Muncul Istilah Herd Immunity pada Vaksinasi Covid-19, Apa Artinya?

Kenapa hal ini perlu untuk dilakukan? Yang pertama, pemakaian rutin pada fitur paylater dapat mencegah limit kredit ditarik aksesnya karena jarang digunakan. Di sisi lain, hal ini juga dapat menjadi tanda bahwa Anda membutuhkan fitur paylater tersebut dan meningkatkan kepercayaan dari penyedia layanannya.

Yang terpenting, barengi pemakaian rutin paylater tersebut dengan selalu melunasi tagihannya tepat waktu. Jika tidak, penyedia layanan akan malah bersikap skeptikal kepada Anda dan malah berisiko menurunkan limit paylater atau bahkan kehilangan hak pengguna layanan tersebut. Jadi, selain rutin menggunakan fitur paylater setiap bulan, pastikan untuk melunasi cicilannya dengan tepat waktu juga.

2. Pakai Paylater Hingga Mendekati Limit

Selain rutin menggunakan fitur paylater, Anda akan lebih berpotensi mendapatkan limit kredit yang lebih besar jika sering menggunakannya hingga mendekati limit yang dimiliki saat ini. Sebagai contoh, limit paylater Anda saat ini adalah satu juta. Jika rutin menggunakannya hingga 800 ribu ke atas setiap bulan, pihak penyedia paylater akan beranggapan bahwa Anda layak mendapatkan limit kredit yang lebih tinggi.

Baca Juga: Jokowi Sebut Masyarakat Disuntik Vaksin Mulai Pertengahan Februari

Akan tetapi, cara ini baru akan menunjukkan hasilnya jika Anda selalu membayar cicilan paylater secara tepat waktu dan tidak pernah menunggak. Sebab, percuma saja Anda meningkatkan transaksi paylater hingga mendekati batas maksimal jika sering terlambat melunasi tagihannya. Yang ada Anda malah tidak dipercaya untuk menggunakan fitur paylater dan berisiko menurunkan limit kredit yang dimiliki saat ini.

Jika keterlambatan membayar cicilan hanya terjadi sekali dalam setahun mungkin tidak akan terlalu berpengaruh. Jadi, tetap pertimbangkan jumlah transaksi paylater dengan kondisi keuangan Anda agar tidak sampai telat membayar cicilannya di akhir bulan.

3. Selalu On Time Bayar Tagihannya

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x