Polisi Berhasil Ungkap Identitas Pria Tewas dalam Kebakaran Bengkel Motor di Depok

17 Mei 2023, 20:55 WIB
Ilustrasi kebakaran bengkel motor di Depok /Freepik/ArthurHidden

PRFMNEWS - Beberapa waktu yang lalu terjadi peristiwa kebakaran menghanguskan bengkel di Jalan Haji Mochtar, Sawangan, Kota Depok subuh tadi.

Pihak kepolisian telah berhasil mengidentifikasi pria tak bernyawa di dalam bengkel yang telah terbakar.

Saat diidentifikasi ternyata korban tersebut merupakan pemilik bengkel tersebut dengan inisial RJL (24).

Baca Juga: Setelah Ditetapkan Sebagai Tersangka Dugaan Kasus Korupsi, Johnny G Plate Ditahan Kejagung

Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolsek Bojongsari Kompol Yogi.

"Korban (RJL) meninggal dunia. Dari informasi warga, korban adalah pemilik bengkel motor tersebut," ujarnya yang dikutip dari PMJ NEWS.

Yogi menjelaskan bahwa kebakaran bengkel motot tersebut terjadi pada Rabu,17 Mei 2022 sekira pukul 01.00 WIB.

Baca Juga: Lima Organisasi Profesi Kesehatan Kota Cimahi Minta Dukungan Pimpinan DPRD Tolak RUU Kesehatan Omnibuslaw

Saat ini pihak kepolisian belum dapat memastikan kerugian yang ditimbulkan akibat peristiwa kebakaran tersebut.

"Kerugian belum bisa diperkirakan. Seperangkat alat bengkel dan 1 unit motor juga ikut terbakar," jelasnya.

Berdasarkan informasi yang didapatkan, Yogi mengungkapkan bahwa kronologi kebakaran tersebut terjadi saat seorang saksi melihat kobaran api di bengkel 'JM Motor', yang berada di samping rumahnya.

Baca Juga: Berikut Jadwal Pelaksanaan PPDB 2023 untuk TK, SD, dan SMP Negeri Kota Bandung Berdasarkan Jalurnya

Saksi pertama segera meminta pertolongan kepada warga sekitar dan menghubungi saksi kedua yang merupakan Ketua RT setempat.

Saksi kedua dengan cepat melaporkan kejadian kebakaran tersebut kepada pihak Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Polsek Bojongsari.

"Saksi 1 berteriak minta tolong kepada warga sekitar dan menghubungi saksi 2 sebagai Ketua RT setempat. Saksi 2 segera melaporkan kejadian kebakaran tersebut ke pihak Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Polsek Bojongsari," tuturnya.

Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan mendalam untuk mengetahui penyebab terjadinya kebakaran yang menyebabkan kematian pemilik bengkel tersebut.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler