Jagung dan Kacang Tanah Sindangbarang Tembus Pasar Jateng dan Jatim

23 Agustus 2022, 06:17 WIB
Jagung /PIXABAY/ulleo

PRFMNEWS - Potensi pertanian Jawa Barat memang tidak diragukan lagi. Bahkan hasil pertanian dari pesisir Selatan Jabar seperti dari di Sindangbarang, Kabupaten Cianjur juga dapat dijual hingga luar Jabar, tepatnya hingga Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Jagung hasil pertanian di Sindangbarang memiliki kualitas yang baik sehingga bisa dikirim ke luar daerah Jabar.

Tak hanya jagung, petani di Sindangbarang juga mampu menghasilkan kacang tanah yang berkualitas.

Hal ini disampaikan langsung Camat Sindangbarang Indra Sunggara. Menurutnya, sejumlah hasil pertanian dari Sindangbarang sudah laku dijual hingga ke luar daerah Jabar.

Baca Juga: Ada Laga Persib Vs Bali United di GBLA Besok, Polisi Beri Imbauan Warga yang Menuju Cimekar

Jawa Tengah dan Jawa Timur menjadi dua daerah yang menjadi langganan jagung dan kacang tanah dari Sindangbarang.

“Kualitas jagung dan kacang tanah dari wilayah ini cukup bagus dan layak untuk dijual ke luar,” tutur Indra dalam keterangan yang diterima prfmnews.id hari ini Selasa, 23 Agustus 2022.

Tanaman kacang tanah sangat bagus di pesisir pantai sehingga menjadi komoditas unggulan yang akan terus dikembangkan di Sindangbarang.

Indra mengatakan, hasil penelitian yang dilakukan Dinas Pertanian Kabupaten Cianjur bahwa kualitas kacang tanah di Sindangbarang sangat bagus dan terasa sangat lebih empuk dari kacang tanah yang lain.

Baca Juga: Komnas HAM Kantongi Bukti Percakapan Ferdy Sambo Beri Perintah Hilangkan Barang Bukti Pembunuhan Brigadir J

“Kacang tanah dari sini lebih pulen, mungkin karena ditanam di pesisir pantai. Kita olah juga menjadi minyak kacang,” ucap Indra.

Indra berharap, dengan memiliki kualitas pertanian lebih baik, kedepannya bisa membangun ekonomi para petani di Sindangbarang.

Sehingga para petani bisa fokus apa yang harus ditanam, karena kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) masih menjadi hambatan khususnya dibidang pertanian.

“Ini yang akan dijadikan komoditas unggulan. Ke depannya mudah-mudahan bisa diekspor karena hasil dan kualitasnya bagus,” tutur Indra.

Baca Juga: Miliki Kesamaan Filosofi Jadi Alasan Luis Milla Terima Kontrak Jadi Pelatih Baru Persib

“Petani itu masih ikut-ikutan, jadi kalau musim jagung ikut menanam jagung. Belum ada yang fokus ke kacang tanah. Padahal jika fokus itu dapat meningkatkan hasil pertaniannya,” pungkasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler