10 Presiden Termiskin di Dunia : Ada yang Tolak Rumah Dinas sampai Tolak Gaji untuk Bantu Masyarakat Miskin

- 4 Oktober 2022, 12:40 WIB
Nelson Mandela merupakan seorang pemimpin terkemuka asal Afrika Selatan
Nelson Mandela merupakan seorang pemimpin terkemuka asal Afrika Selatan /Pixabay

Pada tahun 2010 hingga tahun 2015, negara Uruguay dipimpin oleh seorang presiden bernama Jose Mujica. Gaji yang diterima oleh Jose Mujica sebagai Presiden Uruguay adalah sebesar 12.000 USD per bulan. Namun, 90 persen dari penghasilannya tersebut Jose Mujica salurkan untuk charity.

Saat menjabat sebagai presiden, Jose Mujica lebih memilih untuk tinggal di sebuah rumah pertanian. Pada saat itu sebenarnya negara Uruguay memberikan fasilitas berupa rumah mewah yang berada di istana kepresidenan. Namun, Jose Mujica lebih suka untuk tinggal di tanah pertanian miliknya yang terletak di pinggiran Montevideo, Ibu Kota Uruguay.

9. Fidel Castro (Kuba)

Fidel Castro
Fidel Castro Pixabay/Wikilmages

Fidel Castro adalah seorang Presiden Kuba. Dirinya menjabar menjadi Presiden Kuba pada tahun 1976 hingga tahun 2008. Mulanya, Fidel Castro dituduh sebagai salah satu presiden yang hidup mewah.

Bahkan Majalah Forbes mengatakan bahwa Fidel Castro memiliki simpanan sebesar 900 juta USD. Namun, ternyata hal tersebut tidak benar. Fidel Castro bahkan hanya menerima gaji sebesar 900 peso atau sekitar 350.000 rupiah.

Dia membantah apa yang tertulis pada Majalah Forbes dan meminta untuk membuktikan kepada dirinya terkait hal tersebut. Jika pernyataan yang disampaikan Majalah Forbes benar, maka dirinya siap untuk mundur dari jabatannya sebagai Presiden Kuba.

10. Rafael Correa (Ekuador)

Rafael Correa merupakan Presiden Ekuador pada tahun 2007 hingga tahun 2017. Berkat tindakannya menentang proposal IMF dan Bank Dunia, Rafael Correa mulai dikenal oleh masyarakat Ekuador. Dirinya pun dikagumi oleh banyak orang.

Beberapa waktu lalu APBN Ekuador mengalami defisit, dirinya mengeluarkan sebuah dekrit untuk membekukan pembayaran gaji pejabat tinggi selama dua tahun. Termasuk gaji Presiden, Wakil Presiden, Menteri dan pejabat-pejabat tinggi lainnya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x