Pemulihan Pariwisata di Desa Wisata Cibeusi, Ciater, Subang Dibantu Program Digitalisasi dari PkM UPI

- 12 Agustus 2022, 09:30 WIB
Tim PkM UPI dampingi Pemulihan Pariwisata Melalui Program Digitalisasi Desa Wisata Cibeusi Kecamatan Ciater Kabupaten Subang.
Tim PkM UPI dampingi Pemulihan Pariwisata Melalui Program Digitalisasi Desa Wisata Cibeusi Kecamatan Ciater Kabupaten Subang. /UPI

Baca Juga: Terungkap Pemicu Ferdy Sambo Marah hingga Rencanakan Penembakan Brigadir J, Berawal Laporan dari Istrinya

Tahap ketiga, Merancang Strategi Pengembangan dengan melakukan perancangan berbasis hasil analisis dari PRA strategi pengembangan destinasi sehingga tercipta model pengembangan destinasi wisata.

Tahap keempat, Sosialisasi Desa Wisata Digital dengan melakukan sosialisasi desa wisata digital dalam rangka menginformasikan kepada mitra peran, fungsi dan implementasi program desa wisata digital.

Tahapan selanjutnya tahapan kelima melakukam pelatihan literasi digital dengan mengajarkan pengetahuan, kecakapan dan pemanfaatan teknologi digital dalam rangka peningkatan literasi digital pada mitra.

Tahap keenam Ekspose Hasil Mitra ke Pemerintah Daerah, memaparkan hasil pelatihan dan pendampingan Desa Wisata Digital yang telah dilaksanakan ke Masyarakat Pariwisata di Desa Cibeusi ke Pemerintah Desa dan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Subang. Tujuan dari kegitan ini adalah menginformasikan keberhasilan program PKM agar pelatihan serupa bisa direplikasi di desa-desa lainnya.

Baca Juga: Terduga Pelaku Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Ditangkap? Kabid Humas Polda Jabar Berikan Penjelasan

Tahap ketujuh Evaluasi dan Pelaporan dengan melakukan evaluasi kegiatan yang bertujuan untuk memantau perkembangan desa setelah dilakukannya kegiatan pengabdian kepada mitra. Hal ini dilakukan dengan cara mendokumentasikan kegiatan dan pembuatan laporan.

Pendampingan dilakukan melalui penyampaian materi, sharing, studi kasus serta praktik pengembangan. Pendampingan pertama membahas tentang Kewirausahaan dan Adopsi Digital bagi Bisnis disampaikan oleh Prof. Dr. Vanessa Gaffar, SE.Ak. MBA. Pendampingan kedua membahas Pengenalan Situs Web: Sarana Komunikasi Digital Bagi Bisnis dan Pelanggannya yang disampaikan oleh Dr. Askolani, S.E., M.M. Pendampingan ketiga membahas Pengenalan Google Profil Bisnis (Google Bisnisku) oleh Tia Yuliawati, S.Pd., MM dan Arief Budiman, S.S, S.Sos, IMSMEs.

Prof. Dr. Vanessa Gaffar, SE.Ak. MBA, selaku Ketua Tim PkM menjelaskan bahwa dalam pemulihan pariwisata ini, para pelaku usaha harus berupaya mengembangkan mindset/pola pikir wirausaha yang kreatif, solutif, berpikir positif, serta berani mengembangkan startegi yang berbeda dan unik.

Lebih lanjut dia menjelaskan bahwa pelaku usaha harus berupaya melihat peluang, berani mengambil resiko, memiliki kemampuan memanfaatkan potensi di sekitarnya, menyukai tantangan, memiliki daya tahan yang tinggi, memiliki visi jauh ke depan, memberikan yang terbaik serta adaptif terhadap perkembangan lingkungan bisnis.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x