KCIC Sebut Stasiun Kereta Cepat Halim Bakal Jadi Stasiun Terbesar KCJB, Ini Keunggulannya

- 17 Juni 2023, 16:45 WIB
KCIC beberkan stasiun terbesar untuk Kereta Cepat Jakarta Bandung
KCIC beberkan stasiun terbesar untuk Kereta Cepat Jakarta Bandung /

PRFMNEWS – PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memperlihatkan potret progress pembangunan Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta Timur yang tak lama lagi akan dibuka.

KCIC menyebut Stasiun Kereta Cepat Halim akan menjadi stasiun pemberhentian Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) yang paling besar dibandingkan tiga stasiun lainnya.

Kelebihan Stasiun Kereta Cepat Halim yang digadang-gadang sebagai calon stasiun terbesar untuk pemberhentian Kereta Cepat Jakarta Bandung ini diungkap KCIC di akun Instagram resminya.

Baca Juga: Cuma di Bandung, Bisa Piknik ke Pabrik Pesawat Terbang Satu-satunya di Asia Tenggara, Mau Coba?

Dalam unggahannya pula, KCIC menjelaskan, update pekerjaan proyek Stasiun Kereta Cepat Halim hingga Kamis, 16 Juni 2023 sudah hampir selesai.

“Untuk progres proyek, udah tinggal finishing nih Sob. Stasiun ini bakal jadi pemberangkatan awal dari Jakarta menuju Bandung, begitupun sebaliknya,” tulis KCIC dalam keterangan unggahannya, Sabtu 17 Juni 2023.

Terkait keunggulan, KCIC menyampaikan, Stasiun Kereta Cepat Halim bakal menjadi stasiun KCJB terbesar karena memiliki 6 peron untuk digunakan naik dan turun penumpang.

Baca Juga: Awas Macet di Tol Jakarta-Cikampek, Ada Pekerjaan Rekonstruksi di 3 Titik Mulai Hari ini

“Di stasiun ini terdapat 6 peron, dan menjadi stasiun terbesar yang dimiliki oleh KCJB. Panjang peron yang dimiliki oleh Stasiun KA Cepat Halim ini dapat melayani 2 rangkaian EMU yang digandengkan,” ungkap KCIC.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah