Begini Skema Lalu Lintas di Tol Cisumdawu Seksi Cimalaka-Dawuan yang Akan Dibuka Secara Fungsional untuk Mudik

- 11 April 2023, 07:00 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Kakorlantas Polri Firman Santyabudi mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, mengecek kondisi Tol Cisumdawu seksi 4, 5, dan 6 pada Minggu, 9 April 2023.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Kakorlantas Polri Firman Santyabudi mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, mengecek kondisi Tol Cisumdawu seksi 4, 5, dan 6 pada Minggu, 9 April 2023. /Humas Kemenhub/

PRFMNEWS - Pemerintah berencana membuka Tol Cisumdawu seksi 4, 5 dan 6 dari Cimalaka sampai Dawuan secara fungsional untuk mendukung arus mudik lebarab mulai 15 April 2023.

Nantinya, ruas tol Cisumdawu dari Cimalaka hingga Dawuan tidak akan dibuka penuh namun akan dibuka pada siang hari hingga sekitar pukul 15.00 WIB.

Selain itu, Polisi juga menurut Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, nantinya Polisi akan memberlakukan beberapa cara bertindak (CB) sesuai dengan kondisi arus lalu lintas.

Baca Juga: Tol Cisumdawu Ruas Cimalaka - Dawuan Akan Dibuka Fungsional Mulai 15 April 2023, ini Jadwalnya

"Apakah akan diberlakukan contra flow, one way, atau buka-tutup semuanya mengikuti arahan Korlantas Polri sesuai kondisi di lapangan dengan simulasi yang sudah disiapkan,” ujar Basuki.

Usai dibuka fungsional untuk mudik Lebaran 2023, Basuki menargetkan seluruh ruas Tol Cisumdawu dapat rampung dan mulai beroperasi penuh pada akhir Mei 2023.

“Akhir Mei 2023 paling lambat semua ruas operasional di Cisumdawu, sekaligus untuk mendukung operasional Bandara Kertajati," ujarnya.

Baca Juga: Operasional Bandara Kertajati Akan Didukung Tol Cisumdawu yang Ditargetkan Rampung Mei 2023

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x