Gempa 7,1 M Guncang Melonguane Sulawesi Utara, Terasa Hingga Manado

- 18 Januari 2023, 14:12 WIB
Ilustrasi gempa bumi.
Ilustrasi gempa bumi. /PRFM

 

PRFMNEWS - Gempa bumi magnitudo 7,1 mengguncang Kabupaten Melonguane, Sulawesi Utara, pada hari ini, Rabu 18 Januari 2023 pukul 13.19 WIB.

Gempa tersebut berada di laut dengan kedalaman 64 kilometer.

Adapun titik episenter gempa berada di 2.80 LU-127.11 BT atau 141 kilometer tenggara Melonguane.

Baca Juga: Penjelasan Peneliti BRIN Soal Pulau Baru Muncul Usai Gempa Maluku, Bukan Fenomena Pertama di Indonesia

Gempa bumi tektonik tersebut juga terasa hingga wilayah Minahasa, Manado, dan Ternate.

Tidak ada peringatan dini Tsunami yang dikeluarkan BMKG terkait gempa ini.

Gempa susulan terjadi beberapa kali dan yang terbaru pada pukul 13.52 WIB.

Baca Juga: Pulau Baru Muncul di Tanimbar Usai Gempa M 7,5 Peneliti BRIN Ungkap Penyebabnya

Gempa susulan itu berkekuatan 4,3 Magnitudo dengan titik episenter 2.91LU, 127.19BT.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x