Penyebab Aksi Saling Tembak Anggota Polri di Rumah Dinas Kadiv Propam Jaksel, 1 Polisi Tewas

- 12 Juli 2022, 19:20 WIB
Ilustrasi penembakan.
Ilustrasi penembakan. /Dok PRFM.


PRFMNEWS – Polisi mengungkap penyebab aksi penembakan dua anggota Polri di rumah dinas Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Polri, di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Penyebab atau motif aksi saling tembak antar anggota Polri di rumah dinas Kadiv Propam diungkap Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan.

Ahmad menjelaskan, aksi saling tembak antar anggota Polri yang terjadi pada Jumat, 8 Juli 2022 pukul 17.00 WIB itu menyebabkan satu polisi meninggal dunia.

Baca Juga: Polri Jelaskan Kronologi 2 Anggotanya Saling Tembak di Rumah Atasan Hingga Sebabkan 1 Tewas

Kasus saling tembak antar anggota Polri di rumah dinas pejabat Mabes Polri tersebut melibatkan Brigadir J dan Bharada E. Brigadir J yang bertugas di Propam Polri meninggal dalam insiden itu.

Menurut Ahmad, penyebab aksi saling tembak diawali adanya pelecehan yang dialami oleh istri Kadiv Propam Polri Irjen Pol. Ferdy Sambo oleh Brigadir J.

“Yang jelas gini, Brigadir J itu benar melakukan pelecehan dan menodongkan dengan pistol ke kepala istri Kadiv Propam,” katanya, dikutip prfmnews.id dari laman ANTARA pada hari ini, Selasa, 12 Juli 2022.

Baca Juga: Pengemudi Taksi Online Ditangkap Polisi Karena Diduga Membawa Kabur Uang Penumpang

Ahmad melanjutkan, dari hasil olah TKP dan pemeriksaan saksi-saksi, Bharada E yang tugas berjaga di lokasi lakukan penembakan sebanyak lima kali, sedangkan Brigadir J menembak tujuh kali.

Sementara itu, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Budhi Herdi Susianto mengaku masih mengumpulkan barang bukti terkait penembakan Brigadir J yang dilakukan Bharada E.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah