Tanggapi Kabar jadi Calon Kepala Otorita IKN Nusantara, Ridwan Kamil: Itu mah Gosip

- 1 Maret 2022, 07:15 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Atalia Emil bersama Sule.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Atalia Emil bersama Sule. /Instagram @ferdinan_sule/

PRFMNEWS – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil menanggapi kabar dirinya menjadi Calon Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur karena punya kriteria sesuai keinginan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ridwan Kamil menegaskan bahwa isu dirinya disebut-sebut menjadi salah satu Calon Kepala Otorita IKN hanyalah gosip alias tidak benar.

Pria yang akrab disapa Kang Emil itu meluruskan isu namanya digadang-gadang jadi Calon Kepala Otorita IKN, saat berbincang dengan Sule di Gedung Pakuan, Kota Bandung beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Driver Ojol Dapatkan Kabar Duka Anak Meninggal Dunia Saat Antri Pesanan, Ternyata Diduga Hanya Modus Penipuan

Baca Juga: Jawab Soal Isu jadi Calon Kepala Otorita IKN, Ridwan Kamil: Itu mah Kriteria, Bukan Nama

Menurutnya, kriteria Calon Kepala Otorita IKN seorang kepala daerah yang punya latar belakang profesi seorang arsitek di Indonesia sesuai keinginan Jokowi bukan hanya dirinya seorang.

“Itu mah gosip, gak ada. Itu gara-gara pas presiden press conference disebut salah satu yang cocok kriterianya kepala daerah yang arsitek,” kata Ridwan Kamil, dikutip prfmnews.id dari kanal YouTube Sule Productions hari ini Selasa, 1 Maret 2022.

“Ada empat (selain saya), Bu Risma kepala daerah dulunya arsitek. Gubernur Aceh kepala daerah (juga) arsitek. Wali Kota Makassar (wali kota) arsitek,” imbuhnya.

Baca Juga: Laga Persib vs Persija pada Liga 1 Esok, Robert Alberts: Kami Harus Bermain Cerdik

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x