Presiden Jokowi Ingin Harga Minyak Goreng Stabil

- 4 Januari 2022, 08:15 WIB
Presiden Joko Widodo memerintahkan Mendag untuk menstabilkan harga minyak goreng.
Presiden Joko Widodo memerintahkan Mendag untuk menstabilkan harga minyak goreng. /Kanal Youtube Sekretariat Presiden


PRFMNEWS – Sejak beberapa waktu lalu, masyarakat mengeluh dengan tingginya harga minyak goreng di pasaran.

Melihat kondisi ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan Menteri Perdagangan (Mendag) untuk menstabilkan harga minyak goreng.

Jokowi memerintahkan Mendag untuk bisa menjamin stabilitas harga minyak goreng di Indonesia.

Baca Juga: Pesan Presiden Jokowi kepada Jajarannya: Sediakan Dulu Kebutuhan Dalam Negeri Sebelum Ekspor

Baca Juga: Menjaga Kesehatan Jantung Bisa dengan Mengkonsumsi Minuman Herbal ini, Kata dr. Zaidul Akbar

"Soal minyak goreng karena harga CPO ekspor sedang tinggi saya perintahkan Menteri Perdagangan untuk menjamin stabilitas harga minyak goreng di dalam negeri," kata Jokowi dalam keterangannya dikutip di Youtube Sekretariat Presiden Senin, 3 Januari 2022.

Pemerintah masih memprioritaskan rakyat mengenai kebutuhan utama rakyat baik perkebunan ataupun minyak goreng.

"Sekali lagi prioritas utama pemerintah adalah kebutuhan rakyat, harga minyak goreng harus tetap terjangkau," lanjutnya.

Baca Juga: 180 Ribu Vaksin di Jabar Nyaris Kedaluwarsa, Emil: Jika Mepet Kita Jadikan Booster

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x