Menkeu Tegaskan APBN 2021 Prioritaskan Pemulihan Ekonomi dan Pengedalian Covid-19 di Indonesia

- 12 Desember 2020, 18:56 WIB
Menkeu Sri Mulyani menyampaikan penyesuaian tarif Cukai Hasil Tembakau (CHT) yang akan berlaku secara efektif mulai 1 Februari 2021.*
Menkeu Sri Mulyani menyampaikan penyesuaian tarif Cukai Hasil Tembakau (CHT) yang akan berlaku secara efektif mulai 1 Februari 2021.* / / Dokumentasi Humas Setkab

PRFMNEWS – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan pemulihan ekonomi menjadi prioritas dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2021. Hal itu ditujukan guna kembali membuat ekonomi Indonesia semakin kokoh.

Menkeu, Sri Mulyani Indrawati menyebut, anggaran belanja terbesar pada APBN 2021 ini bakal memprioritaskan bidang sumber daya manusia (SDM).

“Belanja di bidang sumber daya manusia (SDM) masih prioritas utama. Untuk pendidikan lebih dari Rp500 triliun, kesehatan Rp196 triliun, bantuan sosial lebih dari Rp400 triliun, dan infrastruktur lebih dari Rp430 triliun,” ujarnya dalam Indonesia Outlook 2021 yang diselenggarakan oleh Tempo, Jumat 11 Desember 2020.

Baca Juga: LINK Streaming TV Show Shopee 12.12 Bersama Stray Kids dan GOT7 yang Tayang Malam Ini

Baca Juga: Link Live Streaming Derby Madrid Real Madrid vs Atletico Madrid 2020/21 Malam Ini

Berkaca pada kontraksi yang dialami di kuartal kedua tahun 2020, Sri Mulyani menyatakan, alokasi belanja tersebut bertujuan untuk menggerakkan roda ekonomi tahun 2021 dan menjadikan perekonomian Indonesia masuk dalam zona positif.

Menkeu meyakini, kegiatan ekonomi masyarakat akan bergerak bergantung dari pengendalian masalah Covid-19 melalui vaksin dan kepatuhan masyarakat pada protokol kesehatan. Bergeraknya kegiatan ekonomi masyarakat akan berujung pada pulihnya ekonomi.

Program pemulihan ekonomi juga bergantung pada kolaborasi dengan semua sektor.

Baca Juga: Gus Miftah Sampaikan Kondisi Terkini Ustaz Yusuf Mansur Setelah Dinyatakan Positif Corona

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x