Mengenal Istilah Curving yang Lebih Nyesek Dibandingkan Ghosting

- 6 Desember 2022, 13:45 WIB
Mengenal istilah Curving yang Lebih Nyesek Dibandingkan Ghosting.
Mengenal istilah Curving yang Lebih Nyesek Dibandingkan Ghosting. /Pixabay/Pintera Studio/

PRFMNEWS - Apakah saat ini kamu sedang menjalani pendekatan dengan seseorang namun belum belum ada kepastian atau kamu mulai merasa seperti adanya penolakan secara halus? Hati-hati, bisa jadi kamu sedang mengalami yang namanya curving.

Istilah Curving dalam relationship sekarang ini sedang ramai dibicarakan di media sosial khususnya Twitter.

Istilah curving dalam sebuah hubungan diartikan sebagai sebuah penolakan secara halus dalam sebuah proses pendekatan.

Sampai-sampai, kamu tidak menyadari bahwa kamu telah diabaikan atau tolak oleh gebetanmu. Yup, benar!saat kamu mulai sayang-sayangnya, ternyata gebetan tidak benar-benar tertarik denganmu lalu perlahan-lahan menghilang.

Baca Juga: Trauma Bond Buat Hubungan Tidak Sehat, Ini Dampak yang Terjadi

Melansir dari Woman's Health, seorang psikolog dari Philadelphia, Ann Rosen Spector, PhD,mengatakan,"Orang-orang takut akan konfrontasi," jelasnya. "Jadi, daripada mengatakan, 'Saya tidak ingin melihat Anda lagi,' mereka akan mengatakan, 'Saya akan menelepon Anda nanti, atau minggu depan.'"

Jadi istilah itu hanya sebuah nama baru untuk 'permainan' lama. Jadi sebenarnya kondisi itu memang sudah ada sejak lama, hanya saja banyak orang baru menyadari dan mengenal istilahnya.

Apa penyebab curving?

Melansir dari Women Health, orang-orang yang melakukan curving saat melakukan pendekatan pada dasarnya belum atau tidak benar-benar tertarik dan memiliki niat untuk mengikat seseorang dalam sebuah status hubungan. Inilah yang menyebabkan pelaku curving akhirnya memberi isyarat penolakan yang sangat halus.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x