Hari Santri Nasional 2020, Wagub Jabar Sebut Bakal Ada Upacara Peringatan di Gedung Sate

- 21 Oktober 2020, 18:09 WIB
Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum menghadiri "Silaturahmi Pondok Pesantren se-Kota Tasikmalaya" Kamis 1 Oktober 2020. Uu sebut Hari Santri Nasional 22 Oktober 2020 akan diperingati Pemprov Jabar dengan menggelar upacara peringatan di Gedung Sate.
Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum menghadiri "Silaturahmi Pondok Pesantren se-Kota Tasikmalaya" Kamis 1 Oktober 2020. Uu sebut Hari Santri Nasional 22 Oktober 2020 akan diperingati Pemprov Jabar dengan menggelar upacara peringatan di Gedung Sate. /Dok Humas Jabar.

PRFMNEWS - Wakil Gubernur Jawa Barat (Wagub Jabar) Uu Ruzhanul Ulum menyebutkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar berencana menggelar upacara peringatan Hari Santri Nasional yang jatuh pada Kamis 22 Oktober 2020.

Uu mengatakan, upacara peringatan Hari Santri Nasional akan digelar secara terbatas mengingat situasi pandemi Covid-19 masih melanda Indonesia, khususnya di wilayah Jabar.

"Upacara peringatan Hari Santri Nasional di Gedung Sate hanya akan dihadiri para Kepala Dinas Pemprov Jabar dan Organisasi Masyarakat Islam," ungkapnya saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Rabu 21 Oktober 2020.

Baca Juga: Kota Bandung Berpeluang Terima Bantuan di Bidang Infrastruktur dari Pemerintah Jerman

Menurut Uu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bahkan telah membuat surat tembusan kepada para Bupati dan Wali Kota agar ikut berpatisipasi dalam upacara peringatan Hari Santri Nasional.

Pasalnya, upacara peringatan Hari Santri Nasional di Gedung Sate juga akan digelar secara virtual agar bisa diikuti pemerintah daerah kabupaten/kota serta pondok pesantren.

"Upacara ini akan disiarkan langsung dan link streaming-nya akan dibagikan pada hari ke setiap pondok pesantren di Jabar untuk sama-sama mengikuti upacara ini secara virtual," tambahnya.

Baca Juga: Singgung Bursa Transfer Liga 1, Robert: Seharusnya Ada Informasi yang Jelas

Selain itu, Uu menyebut pihaknya tengah menyusun pemberitahuan bagi peserta upacara peringatan Hari Santri Nasional agar menggunakan sarung.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x