Guru yang Lapor Pungli Latsar CPNS Kini Jadi 'Rebutan' Pemprov Jabar dan Pemkab Pangandaran

- 12 Mei 2023, 16:00 WIB
Husein Ali Rafsanjani, PNS Guru di Pangandaran yang mengundurkan diri setelah lapor soal pungli Latsar.
Husein Ali Rafsanjani, PNS Guru di Pangandaran yang mengundurkan diri setelah lapor soal pungli Latsar. /Instagram.com/@husein_ar

Meski begitu, Jeje mengaku tidak akan memaksakan kehendak terkait masa depan Husein.

"Tapi kalau dilihat dari sisi psikologis dan sebagainya, tentu menjadi pertimbangan untuk Kang Husein," ucapnya.

Video curhatan guru muda di Pangandaran yang mengaku kena pungli saat Latsar CPNS viral di media sosial.

Husein mengaku pernah ditagih uang sebesar Rp350 ribu dengan alasan transportasi. Meski dirinya saat itu menggunakan kendaraan bermotor.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Mepeling 15 – 19 Mei 2023 di Kota Bandung untuk Pengurusan Akta Kelahiran dan Kematian

Baginya hal tersebut agak berpengaruh, karena saat itu gajinya belum dibayar selama 3 bulan. Karena tidak memiliki uang, kepada sang penagih, Husein sampai menyertakan tangkapan layar isi rekeningnya.

Merasa keberatan terkait biaya yang dikeluarkan, Husein mengaku sudah pernah melaporkannya ke lapor.go.id.

Meski telah melaporkan secara anonim, tak berapa lama banyak yang mencari siapa pelapornya. Karena tidak ingin merugikan orang lain, akhirnya Husein mengaku.

Usai melapor, Husein dipanggil pihak BKPSDM Pangandaran terkait laporan yang dibuatnya.

Baca Juga: Pedagang di Pasar Cimol Gedebage yang Todongkan Pisau Sudah Diamankan Polisi

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x