Lokasi Penukaran Uang Baru di Bandung, Cirebon, Tasikmalaya dan Sumedang Hari ini Rabu 12 April 2023

- 12 April 2023, 07:28 WIB
Ilustrasi Lokasi Penukaran Uang Layanan Kas Keliling BI.
Ilustrasi Lokasi Penukaran Uang Layanan Kas Keliling BI. /dok. BI/

PRFMNEWS - Bank Indonesia (BI) Jawa Barat (Jabar) membuka layanan penukaranuang pada kas keliling dan kas terpadu pada hari ini Rabu, 12 April 2023.

Pada hari ini, BI Jabar membuka layanan penukaran uang baru di Bandung, Cirebon, Tasikmalaya, dan Sumedang.

Untuk lokasi penukaran uang baru di Bandung hari ini berlokasi di kas terpadu BI Jabar di halaman parkir BI Jabar Jalan Braga nomor 108, kota Bandung.

Baca Juga: Radio PRFM Bersama Crowne Plaza Hotel Gelar Buka Bersama Anak-anak Panti Asuhan

Sementara lokasi penukaran uang di Cirebon berlokasi di Grage Mall Cirebon.

Di Tasikmalaya lokasi penukaran uang baru hari ini hadir di Halaman Kantor Kecamatan Tamansari, Tasikmalaya.

Dan untuk di Sumedang lokasi penukaran uang berlokasi di Alun-alun Sumedang.

Sebelum melakukan penukaran uang baru, warga ada baiknya melakukan pendaftaran di laman pintar.bi.go.id.

Baca Juga: CEK FAKTA: Anak Magang dan Karyawan Dalam Masa Percobaan di Kantor Berhak Dapat THR 2023?

Namun bagi warga yang tidak melakukan pendaftaran akan tetap dilayani dengan kuota on the spot yang terbatas.

Di lokasi penukaran uang baru ini, warga bisa mendapatkan uang emisi tahun 2022 mulai dari pecahan Rp1.000 hingga Rp100.000.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x