Wajah Baru Situ Wangi Ciamis Makin Menggoda, Punya 9 Fasilitas Baru yang Manjakan Pengunjung

- 20 Februari 2022, 11:35 WIB
Wajah baru Situ Wangi sangat keren karena ada sejumlah fasilitas seperti pendopo, amphiteater, joging trek, hingga menara selfie
Wajah baru Situ Wangi sangat keren karena ada sejumlah fasilitas seperti pendopo, amphiteater, joging trek, hingga menara selfie /Instagram Disparbud Jabar

PRFMNEWS – Objek wisata Situ Wangi di Kawali, Kabupaten Ciamis punya wajah baru yang lebih menarik usai direvitalisasi dan diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, pada Sabtu 19 Februari 2022.

Wajah baru Situ Wangi Ciamis makin keren berkat adanya 9 fasilitas baru yang disiapkan agar lebih memanjakan pengunjung atau wisatawan yang datang berwisata.

Sembilan fasilitas baru yang melengkapi wajah baru Situ Wangi Ciamis, yakni pendopo, amphitheater, jogging track, menara jam untuk selfie, masjid, perahu, floating market, jembatan di atas air, dan restoran.

Baca Juga: Jalan Gelap Nyawang Tamansari akan Jadi Kawasan Wisata Kuliner Halal Kota Bandung

Diharapkan, dengan hadirnya sembilan fasilitas baru di Situ Wangi Ciamis tersebut mampu menarik minat wisatawan untuk berkunjung dan membuat mereka lebih betah berada di sana.

Usai meresmikan Situ Wangi Ciamis, Ridwan Kamil yang ditemani sang istri, Atalia Praratya mencoba berkeliling menggunakan perahu karet didampingi oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya.

Baca Juga: Bupati Sumedang Bocorkan Wisata Hidden Gem Bisa Foto di Balon Udara ala Cappadocia

Baca Juga: Ridwan Kamil Bocorkan Desain Indah Pusat Pariwisata Waduk Jatigede Sumedang, Ada Menara Kujang Sapasang

Daya tarik objek wisata air ini diharapkan bisa semakin mendongkrak ekonomi masyarakat khususnya di Kabupaten Ciamis setelah sempat menurun saat puncak pandemic Covid-19.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah