Ukraina Ungkap Situasi Sebenarnya yang Terjadi Saat Rusia Mulai Menginvasi

- 12 Maret 2022, 19:15 WIB
Beberapa tank, artileri, dan kendaraan perang pasukan Rusia yang diberi simbol 'Z' saat menginvasi Ukraina
Beberapa tank, artileri, dan kendaraan perang pasukan Rusia yang diberi simbol 'Z' saat menginvasi Ukraina /Evening Standard

PRFMNEWS - Presiden Rusia Vladimir Putin telah meluncurkan invasi skala penuh ke Ukraina, memaksa jutaan orang untuk menyelamatkan diri dan menyebabkan ratusan orang tewas.

Pada kamis, 24 Februari adalah awal mula dimulainya invasi Rusia ke Ukraina.

Diketahui pukul 15.45 waktu setempat, sebuah pesawat militer Ukraina dengan 14 orang di dalamnya jatuh di selatan Kyiv pada hari Kamis, kata layanan darurat.
Layanan itu mengatakan masih menentukan berapa banyak orang yang meninggal.

Insiden itu terjadi sekitar 20 kilometer (12 mil) selatan Kyiv, di tengah laporan beberapa lokasi di sekitar kota yang diserang.

Baca Juga: Jangan Disepelekan, 5 Kebiasaan Ini Bisa Menyebabkan Penuaan Dini Di Usia Muda

Sebelumnya pada pukul 15.37 waktu setempat, kepala pengungsi PBB pada hari Kamis memperingatkan bahwa invasi Rusia ke Ukraina akan memiliki konsekuensi kemanusiaan.

Hal ini lantara dpaat menghancurkan dan mendesak negara-negara tetangga untuk menjaga perbatasan tetap terbuka bagi mereka yang melarikan diri dari kekerasan.

"Kami sangat prihatin dengan situasi yang memburuk dengan cepat dan aksi militer yang sedang berlangsung di Ukraina," kata Felippo Grandi dalam sebuah pernyataan, dikutip prfmnews.id dari laman The Moscow Times pada Sabtu, 12 Maret 2022.

Pada pukul 15.30 waktu setempat, beberapa tokoh budaya Rusia juga membuat pernyataan menentang perang.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah