Kocak! Parodi Squid Game Versi Minim Biaya Karya Anak-anak Nigeria ‘Ikorodu Bois’

27 Oktober 2021, 14:03 WIB
Parodi Squid Game Versi Nigeria Ikorodu Bois /Tangkapan Layar Twitter @IkoroduB

PRFMNEWS - Drama Korea “Squid Game” sukses menarik perhatian di seluruh dunia. Seiring popularitas “Squid Game” yang terus melambung, remake (pembuatan ulang) dalam bentuk parodi beberapa adegan ikonik serial tersebut dilakukan oleh sekelompok anak-anak dari Nigeria bernama “Ikorodu Bois”.

Dilansir dari situs Indian Express, parodi “Squid Game” karya anak-anak Nigeria itu disebut merupakan versi minim biaya, namun berhasil menarik perhatian warganet.

Parodi lucu dari serial terkenal Netflix ini diunggah oleh grup Ikorodu Bois di akun Twitter @ikoroduB dengan judul “Jika Squid Game dibuat di Ikorodu.”

Baca Juga: MUI Kota Bandung Gelar Gebyar Vaksinasi Covid-19 di Pusdai Kota Bandung

 

Ikorodu merupakan nama kota besar di negara Bagian Lagos, Nigeria.

Dalam video parodi lucu itu, para anggota grup “Ikorodu Bois” mengenakan setelan olahraga hijau serupa yang dikenakan oleh para peserta dalam serial.

Anak-anak berbakat ini tidak hanya menciptakan kembali berbagai alat peraga, tetapi juga meniru ekspresi setiap karakter dalam serial “Squid Game”. Namun, yang benar-benar mencuri perhatian adalah penggambaran boneka perempuan raksasa “Squid Game” dalam permainan "lampu merah lampu hijau".

Drama Korea yang dibintangi aktor veteran Lee Jung-jae, Park Hae-Soo dan Lee Byung-hun memiliki alur cerita yang menegangkan, emosi tiap karakter pemain menunjukkan betapa putus asanya para peserta bertaruh nyawa demi uang.

Baca Juga: Ini Alasan Pemerintah Hapus Libur Bersama Natal Tahun 2021

Serial ini menceritakan kontes permainan yang diikuti oleh 456 peserta, tetapi jumlahnya terus turun hingga permainan selesai demi mengantongi hadiah uang tunai besar.

Parodi “Squid Game” versi minim biaya ini secara kreatif menggunakan sebuah panci kuali untuk meniru properti “celengan besar” tempat hadiah uang tunai yang diperebutkan peserta. Grup ini juga membuat ulang topeng harimau yang dipakai tamu VIP menggunakan plastik kemasan keripik.

Karya inovasi mereka yang sangat memperhatikan setiap adegan dengan detail sukses menghibur para pengguna media sosial.

Hingga Rabu, 27 Oktober 2021 pukul 11.00 WIB, unggahan video parodi “Squid Game” itu sudah ditonton oleh lebih dari 504 ribu views dan 47 ribu lebih likes.

Baca Juga: Siswa dan Guru yang Positif Covid-19 Terus Bertambah, Satgas Pertimbangkan Tes Swab Semua Sekolah

Sebelumnya, grup “Ikorodu Bois” juga pernah membuat versi parodi film “Extraction” hingga berhasil membuat produser TV Amerika Serikat, The Russo Brothers terkesan dengan karya mereka. “Ikorodu Bois” juga pernah membuat aktor Spanyol. Alvaro Morte terkesan berkat pembuatan ulang trailer film “Money Heist” yang epik.

Grup ini terdiri dari Muiz Sanny (16 tahun), Malik Sanny (11 tahun), dan Fawaz Aina (14 tahun).

Orang di balik pengeditan dan sudut kamera yang sempurna dari karya-karya mereka adalah kakak laki-laki dari Malik dan Muiz yakni Babatunde Sanni (23 tahun). Mereka sudah tidak asing dalam menciptakan kembali adegan dari sejumlah video musik atau film terkenal.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler