Gedebage Diprediksi Macet Minggu Besok, Dishub Kota Bandung Siapkan Skenario Pengaturan Lalin untuk Urai Macet

- 2 Februari 2024, 07:30 WIB
Kemacetan di Jalan Soekarno Hatta - Gedebage 18 Januari 2024.
Kemacetan di Jalan Soekarno Hatta - Gedebage 18 Januari 2024. /NETIZEN PRFM/

GEDEBAGE, PRFMNEWS - Pada Minggu, 4 Februari 2024 besok, kawasan Gedebage Kota Bandung diprediksi akan mengalami kepadatan lalu lintas karena berbagai hal.

Selain adanya pertandingan Persib vs Persis di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), kawasan Gedebage pun akan ramai dengan aktivitas pengunjung ke Masjid Al Jabbar dan juga ke Summarecon Mall Bandung.

Tak hanya itu, hilir mudik penumpang kereta cepat Whoosh dari dan ke stasiun Tegalluar pun diprediksi ikut menyumbang kepadatan lalu lintas.

Karena itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung pun mulai menyiapkan skema pengaturan lalu lintas di kawasan Gedebage terlebih exit tol KM 149 Gedebage hingga saat ini masih ditutup.

Baca Juga: Pemkot Bandung Lakukan 4 Upaya Mengurai Kemacetan di Gedebage

Kepala Bidang Pengendalian dan Operasional Dishub Kota Bandung, Asep Kuswara menyampaikan, petugas Dishub akan ditempatkan di beberapa titik di Gedebage mulai hari Jumat ini hingga hari Minggu nanti.

"Banyak destinasi di wilayah Gedebage itu salah satunya ada mall Summarecon, ada Al Jabbar, belum lagi ada Persib main di GBLA itu menjadi pusat perhatian kami untuk mengurai kemacetan," terang Asep saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel Kamis, 1 Februari 2024 kemarin.

Ada lima titik fokus pengaturan oleh Dishub Kota Bandung yang bekerja sama dengan Kepolisian mulai dari Simpang Gedebage-Soekarno Hatta hingga simpang Derwati dan lainnya.

Baca Juga: Pemkot Bandung Kirim Surat ke Pemerintah Pusat, Minta Exit Tol Gedebage Dibuka Demi Mengatasi Kemacetan

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x