Sempat Terhenti, DT Peduli Bandung Kembali Adakan Pelatihan Pengurusan Jenazah

- 11 September 2020, 08:37 WIB
Daarut Tauhiid (DT) Peduli Bandung kembali mengadakan pelatihan pengurusan jenazah setelah satu semester terhenti karena Covid-19.*
Daarut Tauhiid (DT) Peduli Bandung kembali mengadakan pelatihan pengurusan jenazah setelah satu semester terhenti karena Covid-19.* /Dok DT Peduli

PRFMNEWS - Daarut Tauhiid (DT) Peduli Bandung kembali mengadakan pelatihan pengurusan jenazah setelah satu semester terhenti karena Covid-19.

Pelatihan dilaksanakan di Komplek Suaka Indah Leuwi Gajah, Cimahi dengan pemateri langsung dari Ustaz Jamal, salah seorang tim asatidz Daarut Tauhiid Bandung.

Sebanyak 25 peserta mengikuti pelatihan pengurusan jenazah ini. Peserta yang hadir mendapatkan pelajaran mengurus jenazah dari mulai memandikan, mengafani, hingga menguburkan jenazah.

“Banyak hikmah dan pahala dalam pengurusan jenazah. Misalnya ketika memandikan jenazah harus dimandikan oleh orang tepercaya agar aib yang dimiliki oleh jenazah tidak tersebar dan lebih baik lagi oleh anggota keluarganya,” ujar Ustaz Jamal di sela pemaparan materi.

Baca Juga: Bandung Juara Umum MTQ Jabar ke-8 Kalinya, Oded Berkomitmen untuk Mempertahankannya

Baca Juga: Warga Bandung Harap Bersabar, Pemkot Tunda Pembangunan Mal Pelayanan Publik

Sementara itu, Kurnia, salah seorang panitia menuturkan, pelatihan pengurusan jenazah saat ini sudah jarang dilaksanakan apalagi bertepatan dengan masa pandemi. Ia juga berharap pelatihan ini bermanfaat bagi para generasi muda.

“Harapannya dengan adanya pelatihan ini bisa mengedukasi warga dan para pemuda,” tutur Kurnia.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: DT PEDULI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x