Peran Taman Safari Indonesia Sebagai Lembaga Konservasi Dalam Menyelamatkan Populasi Harimau Sumatera

- 2 Agustus 2022, 16:15 WIB
Harimau koleksi Taman Safari Indonesia
Harimau koleksi Taman Safari Indonesia /HO/Taman Safari Indonesia

Salamah ditemukan dalam keadaan kakinya terjerat perangkap dan menggantung selama 3 hari akibat perburuan liar. Taman Safari terpaksa harus mengamputasi kakinya agar luka yang membusuk tidak menyebar kebagian tubuh lainnya.

Penangkaran Harimau Sumatera di Taman Safari Bogor adalah satu - satunya di Dunia. Dengan fasilitas Bank sperma. Didirikan sejak tahun 1995 Taman Safari Indonesia telah melakukan upaya penyimpanan materi genetic berupa sperma dan serum harimau sumatera. Tahap pertama semen dikoleksi, dievaluasi secara makroskopis. Setelah dievaluasi dan diencerkan.

Baca Juga: Disebut Sebagai Mama Selen, Tiara Andini Bahkan Sudah Berani Elus-elus Harimau Putih Milik Alshad Ahmad

Harimau koleksi Taman Safari Indonesia.
Harimau koleksi Taman Safari Indonesia. HO/Taman Safari Indonesia

Semen yang telah diencerkan dikemas secara manual ke dalam ministraw dengan kandungan Semen beku (frozen semen) lalu disimpan di dalam kontainer nitrogen cair (N2 cair) dengan suhu -1960 C. Hal ini dilakukan agar sperma tetap awet dan dapat digunakan untuk penelitian di masa depan.

Salah Satu usaha Taman Safari Bogor untuk menyelamatkan populasi harimau dengan menumbuhkan kesadaran sejak dini dan terus digalakan kepada seluruh kalangan. Contohnya seperti kegiatan yang diselenggarakan pada “World Tiger Day 2022” Taman Safari Bogor mengadakan Tiger Corner dengan tema save our roaring tiger before they are silence forever.

Tema ini dipilih dengan harapan, masyarakat turut menjaga populasi harimau agar tetap mengaum selamanya. Anda dapat memberikan tanda tangan pada “tiger sign support” sebagai dukungan untuk menjaga populasi harimau sumatera dan melarang perburuan liar.

Baca Juga: Harimau di Ragunan Terpapar Covid-19, Prof Nidom Berikan Penjelasan

Anak-anak dapat mewarnai morphology harimau. Selain menambah pengetahuan anak, melatih motorik anak, dan memberikan pemahaman sejak dini pentingnya menjaga populasi harimau.

Selain itu, ada tiger rescue gallery yang sangat menarik menceritakan usaha penyelamatan yang dilakukan Taman Safari Indonesia sebagai Lembaga Konservasi.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah