Permintaan STY Terkabul, DPR Setujui Naturalisasi Pesepakbola Asing ini untuk Gabung di Timnas Indonesia

- 9 November 2022, 18:27 WIB
Shayne Pattynama dinaturalisasi jadi pemain Timnas Indonesia.
Shayne Pattynama dinaturalisasi jadi pemain Timnas Indonesia. /Instagram/@pssi

“Sedangkan dari aspek keolahragaan, telah memenuhi beberapa ketentuan sebagaimana diatur dalam UU No.11 tahun 2022 tentang Keolahragaan atau PP RI No. 16 Tahun 2007 tentang Penyelenggaraan Olahraga serta Perpres RI No. 44 tahun 2014 tentang Pemberian Penghargaan Keolahragaan,” jelasnya.

Baca Juga: Masuk 6 Besar Posyandu Award, Bukti Dukungan Pemkot Bandung

Shayne Pattynama lahir di Lelystad, Belanda pada tanggal 11 Agustus 1998. Saat ini dia berusia 24 tahun.

Mochamad Iriawan menyatakan Pattynama dinilai memiliki kualitas yang bagus untuk menambah kekuatan timnas, di samping itu dia juga saat ini bermain untuk klub asal Norwegia, Viking FK.

“Sekarang umur 24 tahun artinya yang bersangkutan masih bisa bermain minimal 10 tahun lagi untuk membackup timnas kita,” ucapnya.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menambahkan, Pattynama pernah berlatih di akademi Ajax dan Utrecht. Dia pernah mendapatkan penghargaan di Liga U-17 bersama tim akademi Utrecht.

“Yang bersangkutan memiliki darah keturunan Indonesia dari Maluku, ayahnya lahir di Kota Semarang, Jawa Tengah. Garisnya langsung dari ayah ke anak,” bebernya.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x