Seorang Lansia Ditembak Saat Gagalkan Pencurian Motor di Pulogadung Jakarta, Begini Kronologinya

- 16 Oktober 2023, 19:00 WIB
ilustrasi penembakan.
ilustrasi penembakan. /PRFM News

PRFMNEWS – Seorang laki-laki berusia lanjut (lansia) bernama Amir Syarifudin (75) ditembak oleh pelaku pencurian saat berupaya menggagalkan aksi maling sepeda motor milik anaknya di Jalan Porselen IV Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur (Jaktim).

Kronologi seorang kakek ditembak maling ketika menggagalkan aksi pencurian motor di Pulogadung Jakarta ini dijelaskan oleh salah satu keponakan korban, Idham Mahesa (21). Dia mengatakan peristiwa pencurian motor itu terjadi pada Minggu 15 Oktober 2023.

Lebih lanjut Idham menceritakan kronologis aksi pencurian motor yang terjadi sekira pukul 14.15 WIB. Saat itu korban Amir mengetahui ada seorang pria tengah berupaya mencuri motor milik anaknya yang terparkir di depan rumah.

Baca Juga: Ini Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK 2023

Ketika dihampiri oleh Amir, pria pelaku pencurian tersebut rupanya tengah berupaya merusak rumah kunci kontak motor menggunakan kunci T. Amir sontak terkejut dan langsung memegang lengan kanan pelaku.

Namun ternyata ada seorang pelaku lainnya yang berada di atas motor dan menggunakan helm. Satu pelaku lainnya ini seketika mengeluarkan pistol airgun dari dalam kaos dan melepaskan tembakan hingga empat kali mengarah ke Amir.

"Pelaku ancam Pakde saya, mau ditembak, karena Pakde saya kaget, akhirnya dilepas pegangan tangan pelakunya. Lalu pelaku lainnya lepaskan tembakan hingga empat kali ke arah Pakde saya, terkena di lengan kanan tangan," ungkap Idham, dikutip prfmnews.id dari ANTARA, Senin 16 Oktober 2023.

Baca Juga: Sebuah Toko di BEC Dibobol Mantan Karyawan yang Kelilit Utang

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x