Bocoran Cara Beli Online Tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung dengan Harga Mirip KA Argo Parahyangan

- 11 Agustus 2023, 19:30 WIB
Foto dari udara yang diabadikan pada 16 November 2022 ini menunjukkan para pekerja dan penduduk setempat menyaksikan sebuah kereta inspeksi komprehensif melintas di jalur uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung di Bandung, Provinsi Jawa Barat. (Xinhua/Li Peiyang
Foto dari udara yang diabadikan pada 16 November 2022 ini menunjukkan para pekerja dan penduduk setempat menyaksikan sebuah kereta inspeksi komprehensif melintas di jalur uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung di Bandung, Provinsi Jawa Barat. (Xinhua/Li Peiyang /

PRFMNEWS – PT KCIC memberi bocoran cara beli tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) secara online. Info cara pesan tiket kereta cepat pertama di Asia Tenggara ini diumumkan melalui Instagram KCIC, Jumat 11 Agustus 2023.

Cara beli online tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) ini disampaikan KCIC jelang operasional kereta cepat rute Stasiun Halim-Tegalluar yang direncanakan mulai September 2023 mendatang.

Info cara pesan tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung ini diungkapkan tak lama setelah Direktur Utama PT KCIC Dwiyana Slamet Riyadi mengumumkan rencana tarif tiket KCJB tahap awal.

Baca Juga: Terungkap! Alasan Pelatih Bojan Hodak Belum Bisa Didampingi Asisten Asal Kroasia di Persib Bandung

Dwiyana mengatakan, harga tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung yang nantinya bisa dibeli secara online ini tidak lebih mahal dari tarif Kereta Api (KA) Argo Parahyangan relasi Gambir-Bandung.

"Pada awal pengoperasian, kami ada tarif yang menarik Rp250.000. Saat ini Argo Parahyangan telah ditarif pada hari biasa Rp200.000 dan ketika akhir pekan atau high season di Rp250.000, artinya tarif kereta api cepat hampir sama dengan tarif kereta api eksisting " kata Dwiyana, Kamis 10 Agustus 2023.

Adapun cara beli tiket online KCJB yang disebutkan Dwiyana mirip dengan KA Argo Parahyangan ini antara lain melalui aplikasi Access by KAI.

Baca Juga: Polres Cimahi Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan di Cipageran

“Tiket Kereta Api Cepat bisa kamu beli di aplikasi KAI dan di aplikasi penjualan tiket lainnya,” tulis KCIC dalam unggahannya, Jumat 11 Agustus 2023.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: KCIC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x