Satgas Pangan Polri Pantau Stabilitas Harga Bahan Pokok Menjelang Ramadhan

- 15 Maret 2023, 09:20 WIB
Jelang Ramadhan, Satgas Pangan Polri Gelar Rapat Koordinasi untuk Evaluasi Pangan
Jelang Ramadhan, Satgas Pangan Polri Gelar Rapat Koordinasi untuk Evaluasi Pangan /

PRFMNEWS - Menjelang bulan Ramadhan 1444 Hijriah, sejumlah bahan pokok berpotensi mengalami kenaikan harga.

Akibat hal tersebut, Satgas Pangan Polri akan mulai mengawal stabilitas harga komoditas tersebut, terutama minyak goreng dan beras.

Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan saat menggelar konferensi pers di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa 14 Maret 2023.

Baca Juga: Ingin Beli Beras dan Minyak Goreng di Pasar Murah? Ikuti Aturan yang Diterapkan Pemkot Bandung ini

"Satgas Pangan Pusat telah membentuk tim untuk melakukan kegiatan pengecekan harga bahan pokok, terutama komoditas beras dan minyak goreng yang menjadi perhatian publik," ungkap Ahmad Ramadhan yang dikutip dari PMJ News.

Ramadhan menambahkan bahwa harga pokok yang dipantau Satgas Pangan diantaranya jagung, kedelai, cabai, daging unggas, telur unggas, daging, gula, serta ikan.

Menurut Ramadhan harga komoditas pokok tersebut yang sering terjadi mengalami kenaikan harga saat menjelang bulan puasa.

Baca Juga: Wujudkan Janji Walkot, Yana Mulyana Resmikan Kampung Wisata Kreatif ke-7 di Kota Bandung

Ia juga akan mengantisipasi kelangkaan di tingkat produsen distributor dan konsumen.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x