3 Provinsi Baru di Papua Resmi Punya Pj Gubernur, Dilantik Mendagri Hari ini

- 11 November 2022, 20:15 WIB
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian (kanan) didampingi Wakil Menteri John Wempi Wetipo (kiri) dan anggota Komisi II DPR yang juga mantan Ketua Pansus Revisi UU Otonomi Khusus Papua Komarudin Watubun (kedua kanan) memukul tifa saat peresmian tiga daerah otonom baru papua dan pelantikan Penjabat Gubernur Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan di Kantor Kemendagri, Jakarta, Jumat (11/11/2022). Mendagri resmi melantik tiga penjabat gubernur daerah otonom baru (DOB) Papua yakni Pj
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian (kanan) didampingi Wakil Menteri John Wempi Wetipo (kiri) dan anggota Komisi II DPR yang juga mantan Ketua Pansus Revisi UU Otonomi Khusus Papua Komarudin Watubun (kedua kanan) memukul tifa saat peresmian tiga daerah otonom baru papua dan pelantikan Penjabat Gubernur Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan di Kantor Kemendagri, Jakarta, Jumat (11/11/2022). Mendagri resmi melantik tiga penjabat gubernur daerah otonom baru (DOB) Papua yakni Pj /Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/

PRFMNEWS - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meresmikan tiga provinsi baru atau daerah otonom baru (DOB) di Papua pada hari ini, Jumat 11 November 2022.

Masing-masing provinsi baru di Papua ini juga sudah resmi miliki Penjabat (Pj) Gubernur yang juga resmi dilantik Mendagri hari ini.

Adapun tiga provinsi baru di Papua yang diresmikan Mendagri hari ini adalah Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan.

Baca Juga: Banyak Perjalanan Kereta Api Lokal di Bandung Mengalami Keterlambatan, PT KAI Minta Maaf

Pelantikan Pj Gubernur dan peresmian provinsi baru yakni Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan ini dilakukan Tito Karnavian di Kantor Kemendagri, Jakarta.

“Hari ini, Jumat, tanggal 11 November 2022, bertempat di Jakarta, saya Muhammad Tito Karnavian, Menteri Dalam Negeri, atas nama Presiden Republik Indonesia dengan ini meresmikan Provinsi Papua Selatan berdasarkan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2022, Provinsi Papua Tengah berdasarkan Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2022, dan Provinsi Papua Pegunungan berdasarkan Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2022,” ujar Mendagri.

Peresmian ditandai dengan pemukulan tifa oleh Mendagri bersama Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo dan beberapa pejabat lainnya.

Baca Juga: Persib Bandung vs FC Bekasi City: Hanya Latihan, Tidak Dihadiri Penonton Secara Langsung di Stadion

Usai meresmikan tiga DOB baru, Tito melantik tiga orang Pj Gubernur, masing-masing Apolo Safanpo sebagai Pj. Gubernur Papua Selatan, Ribka Haluk sebagai Pj. Gubernur Papua Tengah, dan Nikolaus Kondomo sebagai Pj. Gubernur Papua Pegunungan.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x