Kemenkes Buka 340 Posko Kesehatan di Jalur Mudik dan Minta Pemudik Vaksin Booster

- 23 April 2022, 07:00 WIB
Ilustrasi pemudik. Kemenkes siapkan 240 posko kesehatan untuk mudik lebaran 2022.
Ilustrasi pemudik. Kemenkes siapkan 240 posko kesehatan untuk mudik lebaran 2022. /Antara/ Muhammad Iqbal


PRFMNEWS – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) membuka 340 pos kesehatan di jalur mudik yang dilengkapi dengan ambulans roda dua dan empat.

Pos kesehatan ditempatkan di berbagai rest area jalan tol, gerbang tol, jalur tol, jalur jalan raya non-tol, hingga sejumlah lokasi wisata.

Keberadaan 340 pos kesehatan yang disiapkan Kemenkes untuk mewujudkan mudik sehat, aman, dan nyaman di sepanjang jalur mudik.

Baca Juga: Hadapi Arus Mudik Balik 2022, 700 Personel dan 8 Posko Disiapkan Dishub Kota Bandung

“Adanya pos kesehatan ini diharapkan bisa meminimalisir risiko kesehatan selama perjalanan mudik, supaya mudik sehat, aman dan nyaman,” kata Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Siti Nadia Tarmizi, dikutip prfmnews.id dari laman Sekretariat Kabinet.

Meski Kemenkes telah menyiapkan 340 pos kesehatan di sepanjang jalur mudik, Nadia tetap mengimbau masyarakat untuk segera mendapatkan vaksin booster sebelum pergi mudik.

Ia menyebut, vaksinasi booster penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh sehingga perjalanan mudik jadi lebih aman, nyaman, dan selamat sampai tujuan.

Baca Juga: Perusahaan Enggan Bayar THR? Berikut Posko Aduan THR dari Kemenaker dan Cara Lapornya

“Lewat vaksinasi kita bisa mencegah risiko terinfeksi Covid-19 maupun dirawat dengan gejala berat ataupun risiko kematian akibat Covid-19. Kami mengimbau masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19 lengkap dua dosis yang dilanjutkan dengan booster,” ujarnya.

Secara keseluruhan, lanjutnya, Kemenkes menyiapkan 13.968 fasilitas kesehatan yang tersebar di seluruh provinsi di Indonesia, yang terdiri dari atas 10.292 puskesmas, 3.034 rumah sakit, 251 Public Safety Center (PSC), 51 Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP), dan 340 pos kesehatan.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x