Farhat Abbas Calonkan Diri jadi Presiden RI 2024: Kalo Saya Kepilih, Deddy Corbuzier Menteri Informasi

- 27 Oktober 2021, 15:58 WIB
Farhat Abbas deklarasikan diri sebagai Calon Presiden 2024 dari Partai Pandai dan klaim dirinya akan jauh lebih hebat dari Jokowi.
Farhat Abbas deklarasikan diri sebagai Calon Presiden 2024 dari Partai Pandai dan klaim dirinya akan jauh lebih hebat dari Jokowi. /Tangkapan layar YouTube.com/Deddy Corbuzier

PRFMNEWS - Pengacara Farhat Abbas belakangan menjadi topik hangat perbincangan publik usai mengaku mencalonkan diri sebagai Presiden Republik Indonesia 2024 mendatang.

Farhat Abbas akan menjadi calon presiden melalui partai yang ia dirikan, yakni Partai Negeri Daulat Indonesia (Pandai).

Farhat Abbas membenarkan hal tersebut saat diundang menjadi bintang tamu podcast di kanal Youtube Deddy Corbuzier yang diunggah pada Rabu 27 Oktober 2021.

"Saya Farhat Abbas, dari Partai Pandai maju menjadi Calon Presiden 2024," ucap Farhat Abbas di awal video.

Baca Juga: Tips Mudah Merawat Kulit Wajah Sesuai Jenisnya

Deddy Corbuzier lantas menyebut para tokoh yang namanya belakangan masuk bursa calon presiden 2024 yang nantinya akan melawan Farhat Abbas.

"Berarti lawan siapa tuh? Pak Prabowo, Ganjar, Bu Puan, gitu kan? Anies Baswedan, lewat semua," kata Deddy Corbuzier.

Menurut Farhat, orang yang disebut Deddy adalah putra dan putri terbaik bangsa. Tapi, mereka belum terbukti bisa membangun Indonesia jadi lebih baik.

"Untuk saat ini kan calonnya hanya itu-itu saja. Mereka sebenarnya orang-orang hebat juga. Belum tentu juga bisa memberikan kemakmuran dan kesejahteraan buat rakyat," ujar Farhat Abbas.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Youtube Deddy Corbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah